Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

HUT Ke-8, Trajet Family Aksi Donor Darah Serentak di 3 Kota

Klub automotif Trajet Family Club (TFC) menandai hari ulang tahunnya yang kedelapan dengan menggelar aksi sosial donor darah

Editor: Yulis Sulistyawan
zoom-in HUT Ke-8, Trajet Family Aksi Donor Darah Serentak di 3 Kota
Trajet Family Club
Trajet Family Club melakukan aksi donor darah 

Ditulis oleh Arrmydian Kurniawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Klub automotif Trajet Family Club (TFC) menandai hari ulang tahunnya yang kedelapan dengan menggelar aksi sosial donor darah serentak di tiga kota di Pulau Jawa pada Minggu, 19 Mei 2013 mendatang.

Menurut Ketua Umum TFC Aries Tresnadi, aksi donor darah bertajuk “TFC for Humanity” memperingati sewindu komunitas pengguna mobil bongsor asal Korea Selatan, Hyundai Trajet, ini digelar di Wilayah Jabodetabek, Jawa Barat, dan Banten; Wilayah Jawa Tengah dan DIY; serta Wilayah Jawa Timur. Di setiap lokasi, TFC bekerjasama dan didukung penuh oleh Palang Merah Indonesia (PMI) setempat.

Untuk Jabodetabek plus, acara dipusatkan di Mal Tang City, Tangerang, Banten. Sementara itu, di Wilayah Jawa Tengah dan DIY, acara dipusatkan di pendopo kantor Pemerintah Kota Semarang. Sedangkan untuk Wilayah Jawa Timur, kegiatan digelar di RSIA Mitra Husada Sidoarjo.

“Aksi donor darah untuk sesama ini menjadi agenda rutin TFC setiap merayakan ulang tahunnya,” jelas Aries. Dia menekankan, selain member TFC dan undangan dari perwakilan berbagai klub mobil Hyundai, aksi donor darah ini pun terbuka bagi masyarakat umum.

Berbarengan dengan aksi donor darah, di setiap lokasi juga akan digelar syukuran sederhana yang melibatkan keluarga besar para member dimeriahkan dengan aneka family games dan door prize. Syukuran juga digelar di dua kota di luar Jawa yakni TFC Chapter Denpasar di Hyundai Mobil Indonesia Denpasar dan TFC Wilayah Medan.

Aries menyatakan, dalam usia sewindu ini, TFC ingin semakin eksis sebagai komunitas yang mengedepankan kekeluargaan dan solidaritas serta bisa memberi sumbangsih signifikan di kancah automotif nasional.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, Ketua Panitia HUT dan Donor darah TFC Wilayah Jabodetabek Immanuel Choky mengungkapkan, pihaknya menggelar pula Most Valuable Trajet (MVT). “Ada dua kategori yang dikonteskan yaitu custom dan orisinil. Trajet yang menang kontes akan dipajang di Mal Tang City,” katanya.

TFC berdiri pada 21 Mei 2005 di Jakarta dan menjadi anggota Forum Komunikasi Klub dan Komunitas Otomotif (FK3O) serta dan Hyundai  Owner Indonesia (HOI). Seiring waktu, TFC semakin berkembang di kancah automotif nasional dengan jumlah anggota hingga Mei 2013 mencapai hampir 500 orang. Sebagian besar member berada di Jabodetabek, Jabar, Jateng, DIY, Jatim, dan Bali. Sisanya tersebar di  NTB, Sumut, Bangka Belitung, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Utara. Mereka berusia antara 20 hingga 67 tahun dan selalu melibatkan keluarga di setiap acara TFC seperti turing dan kopdar.

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas