Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Blog Tribunners

Berbicara di Depan Umum Tak Sulit Ikuti Cara-caranya

Kemampuan berbicara di depan umum, sangat dibutuhkan dalam dunia kerja, misal presentasi di hadapan calon klien, atau berpidato di sebuah acara resmi.

Penulis: Erlinda Puspita Wardani
zoom-in Berbicara di Depan Umum Tak Sulit Ikuti Cara-caranya
www.tahupedia.com

TRIBUNNERS - Berbicara di depan umum, tak selalu mudah bagi setiap orang. Membutuhkan keberanian yang luar biasa untuk dapat mengutarakan pikiran di depan banyak orang. 

Padahal kemampuan berbicara di depan umum, sangat dibutuhkan dalam dunia kerja, misal presentasi di hadapan calon klien, atau berpidato di sebuah acara resmi. 

Berikut sejumlah tips yang bisa anda lakukan agar bisa berbicara di depan umum. 

Tanamkan pikiran positif

Biasanya yang sering dialami oleh orang yang belum berani berpendapat di depan umum disebabkan banyaknya pikiran negatif yang menghantui pikiran mereka, sehingga menghambat rasa keberanian muncul.

Untuk menanamkan pikiran positif, kita hanya perlu menghilangkan perasaan takut dimarahi ketika salah, malu bila menanyakan hal yang tidak penting, takut dianggap sok pintar, takut disangka mencari muka pada dosen atau guru, dan ketakutan lainnya yang bersifat negatif.

Ingat, rasa takut dan malu seharusnya hanya dilakukan pada tindakan yang menyimpang.

Rajin berlatih

Tentu saja, semakin rajin kita berlatih di depan umum, maka kita akan terbiasa dan lancer untuk menyampaikan pendapat di depan umum.

Cara berlatih yang mudah adalah, sering-seringlah kita ikut diskusi atau berorganisasi, ketika kita diberikan kesempatan untuk menyampaikan pendapat atau bertanya, pada saat itu juga kita harus berlatih berani.

Semakin rajin berlatih maka akan meningkatkan rasa kepercayaan diri dan keberanian kita.

Jangan menunda

Waktu tidak dapat diulang, sehingga segala sesuatu harus dilaksanakan pada waktunya.

Begitu pula ketika kita menumbuhkan keberanian berpendapat di depan umum.

Saat kita memiliki kesempatan untuk menyampaikan pendapat, segera manfaatkanlah.

Jangan sampai kita mengatakan dalam hati untuk menundanya atau melaksankannya lain waktu.

Hilangkan kebiasaan menunda dan menganggap lain waktu adalagi. Karena kesempatan belum tentu datang dua kali atau lebih.

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas