Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

The Junggle Book Kisah Persahabatan Manusia dan Hewan

Film The Jungle Book disutradarai oleh Jon Favreau berdasarkan buku dan skenario yang ditulis oleh Rudyard Kipling dan Justin Marks.

zoom-in The Junggle Book Kisah Persahabatan Manusia dan Hewan
Eonline.com

Ditulis oleh : Ro Mangatas P Panggabean, Mahasiswa Program Studi Teknik Metalurgi Institut Teknologi Bandung

TRIBUNNERS - Film  The Jungle Book disutradarai oleh Jon Favreau berdasarkan buku dan skenario yang ditulis oleh Rudyard Kipling dan Justin Marks.

Film The Jungle Book dibintangi oleh Neel Sethi yang ditampilkan sebagai manusia, Ritesh Rajan dan Sara Arrington. Moving Picture Company (MPC) dan Walt Disney Pictures yang memproduksi film The Jungle Book dan mulai dirilis di bioskop pada tanggal 15 April 2016.

Film The Jungle Book menceritakan tentang kehidupan dan petualangan seorang anak laki-laki yang bernama Mowgli (Neel Sethi).

Mowgli merupakan seorang anak yang dibesarkan dalam kawanan serigala yang berada di hutan.

Keberadaannya sebagai manusia ditolak oleh seekor harimau yang bernama Shere Khan yang telah juga membunuh Ayah Mowgli.

Shere Khan ingin menyerang dan membunuh Mowgli, tetapi hal tersebut diketahui oleh Bagheera seekor macan kumbang (Ben Kingsley) dan Baloo seekor beruang madu (Bill Murray) sehingga mereka berusaha sekuat tenaga utuk melindungi Mowgli dari serangan harimau jahat tersebut walaupun mereka harus mengorbankan nyawa mereka masing masing.

Berita Rekomendasi

Di akhir cerita terjadi perkelahian antara Shere Khan dan Mowgli saat red flower (api) yang mulai membakar hutan. Inilah ketakutan para binatang-binantang, saat manusia datang ke dalam hutan. Sayangnya, Shere Khan kalah dalam perkelahian dan mati terbakar di antara kobaran api.

Usaha Mowgli untuk selamat dari kejaran Shere Khan membuat ia mengetahui banyak hal terutama ketika mengetahui penyebab ayahnya meninggal yang diceritakan dari si ular Kaa.

Ia juga mengetahui desa tempat manusia yang datang ke hutan. Mowgli banyak belajar dari beruang seperti gotong-royong dan saling membantu. Pertemanan antara anak manusia dan beruang terjalin secara mutualisme.

Film ini banyak mengandung unsur humor dari lakon yang diperankan antara beruang dan Mowgli yang dapat membuat penonton tertawa walaupun film ini tidak bertujuan untuk menjadi sebuah film komedi.

Selama perjalanan petualangan Mowgli banyak ditampilkan hewan-hewan dengan karakter yang sangat mirip dengan perilaku hewan di dunia nyata.

Kawanan hewan-hewan yang ditampilkan selalu dipimpin oleh pejantan yang tangguh.

Hutan digambarkan dengan pohon-pohon besar dan rimbun dengan aliran sungai yang tampak jernih. Seolah-olah film ini dibuat di suatu hutan belantara. Tidak banyak hal-hal berlebihan yang ditampilkan dari keadaan hutan yang sesungguhnya.

Halaman
12
Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas