Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

Beli Token Listrik di Tokopedia Dapat 90 Persen Tiket Nonton

Tokopedia hari ini (2/8/2016) kembali memperluas bisnisnya. Setelah sebelumnya berhasil mendukung distribusi tiket kereta api dan pulsa, perusahaan in

zoom-in Beli Token Listrik di Tokopedia Dapat 90 Persen Tiket Nonton
Istimewa
Tokopedia hari ini (2/8/2016) kembali memperluas bisnisnya. Setelah sebelumnya berhasil mendukung distribusi tiket kereta api dan pulsa, perusahaan internet Indonesia yang bergerak di bidang jual beli online itu kini juga memungkinkan pengguna membeli token listrik melalui platformnya. 

Ditulis oleh : Antonia Adega, Media Relations Specialist

TRIBUNNERS - Tokopedia hari ini (2/8/2016) kembali memperluas bisnisnya. Setelah sebelumnya berhasil mendukung distribusi tiket kereta api dan pulsa, perusahaan internet Indonesia yang bergerak di bidang jual beli online itu kini juga memungkinkan pengguna membeli token listrik melalui platformnya.

Vice President Tokopedia Melissa Siska Juminto menyatakan, “Toppers (pengguna Tokopedia) sekarang bisa membeli token listrik melalui Tokopedia dengan semua metode pembayaran instan yang kami sediakan."

“Toppers kini tidak perlu khawatir jika listrik tiba-tiba padam di tengah malam, misalnya. Tinggal mengunjungi pulsa.tokopedia.com/token-listrik, langsung bisa isi ulang pulsa listrik kapanpun dimanapun,” katanya.

Nominal token listrik yang bisa dibeli melalui platform jual beli online paling digemari menurut SimilarWeb ini juga beragam, mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 1.000.000 dan selama bulan Agustus, pembeli token listrik di Tokopedia berkesempatan mendapatkan diskon hingga 90% untuk tiket nonton.

"Berangkat dari salah satu DNA Tokopedia, focus on consumer, kami akan terus-menerus berinovasi untuk menjawab kebutuhan Toppers. Pada akhirnya, Tokopedia ingin menjadi sebuah platform yang bisa menjadi solusi sehari-hari bagi seluruh masyarakat Indonesia,” tutup Melissa.

Berita Rekomendasi
Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas