Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
10 Ciri Penyakit Ginjal Stadium Awal
Ketahui mulai dari sekarang mengenai Ciri-Ciri Penyakit Ginjal Stadium Awal agar dapat mencegahnya dari sejak dini.
Penulis: Alit Kurniawan
Editor: Malvyandie Haryadi
6 Otot Mengalami Kejang
Terjadinya gagal ginjal sering menyebabkan sistem elektrolit dalam tubuh menjadi tidak seimbang. Kandungan seperti kalsium yang rendah serta fosfor yang berlebihan akan berpengaruh pada otot. Biasanya otot akan lebih sering terasa kaku atau kram. Biasanya ini terjadi pada pasien yang melakukan cuci darah yang sedang menjalani perawatan.
7 Pembengkakan Kantung Mata
Mata adalah salah satu organ yang mudah mengalami pembengkakan akibat dari adanya penumpukan cairan di dalam tubuh. Biasanya penderita penyakit ginjal juga bisa mengalami hal seperti ini, dimana kantung mata mengalami penebalan karena protein dan cairan berlebihan. Bagi para wanita perlu diwaspadai karena hal ini merupakan gejala yang sering terjadi pada kaum wanita.
8 Mengalami Gangguan Organ Pencernaan
Adanya penurunan nafsu makan serta bau mulut akan dapat mempengaruhi secara tidak langsung kepada organ pencernaan anda. Mual serta muntah-muntah adalah gejala awal pada penderita penyakit ginjal di stadium awal. Hal ini dikarenakan adanya ketidaknyamanan pada rongga mulut.
9 Meriang
Hal ini karena tubuh kekurangan oksigen akibat adanya anemia. Penyakit meriang ini biasanya akan dapat menyebabkan tubuh menjadi merasa kedinginan tanpa sebab, walaupun kenyataanya suhu udara di sekitarannya tidak dingin.
10 . Sulit Bernafas
Dan yang terakhir adalah sulit untuk bernafas. Hal ini dikarenakan adanya penumpukan cairan dan limbah tubuh yang menekan area paru-paru sehingga terjadi sesak nafas seperti orang yang terkena asma.

