Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

VIDEO: Erry Resmi Jalankan Tugas Gubernur Sumut

Wakil Gubernur Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi kini bisa menjalankan tugas-tugas Gubernur Sumut.

Editor: Mohamad Yoenus
zoom-in VIDEO: Erry Resmi Jalankan Tugas Gubernur Sumut
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho. 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Tarmizi Khusairi

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Wakil Gubernur Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi kini bisa menjalankan tugas-tugas Gubernur Sumut.

Namun, status Erry masih sebagai wakil Gubernur.

"Statusnya adalah Wakil Gubernur namun melaksanakan tugas sebagai pelaksana tugas. Nanti kalau Gatot jadi terdakwa baru Erry jadi Plt (pelaksana tugas) Gubernur," kata Dijen Otda, Soni Soemarsono di ruangan Martabe gedung Pemerintahan Provinsi Sumut, Selasa (11/8/2015).

Menurut Soni, pasca-mendapatkan Surat Keputusan (SK) pelaksana tugas, Erry melaksanakan seluruh tugas dan wewenang sebagai Gubernur Sumut.

Namun, Erry juga memiliki batasan-batasan kewengan yakni dilarang seperti melakukan mutasi pegawai.

Namun hal itu tetap bisa dilakukan setelah mendapat izin dari menteri dalam negeri.

Rekomendasi Untuk Anda

Erry merangkap menjadi pelaksana tugas sesuai dengan Pasal 66 Ayat 1 Huruf c UU nomor 23 tahun 2014, yakni wakil kepala daerah melaksanakan tugas dan wewenang apabila kepala daerah menjadi tahanan atau barhalangan sementara. (*)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas