Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Inilah Video Kesan Sejumlah Tokoh Terhadap Almarhum Adnan Buyung Nasution

Sejumlah tokoh merasa kehilangan atas meninggalnya Adnan Buyung Nasution

Editor: Bian Harnansa

Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah tokoh masyarakat merasa kehilangan atas meninggalnya pengacara senior, Adnan Buyung Nasution.

Mereka menuturkan kesan-kesan heroik tentang almarhum ketika masih hidup.

Di antaranya Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Sofyan Djalil.

Mantan Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian itu menuturkan, bahwa almarhum merupakan sosok yang konsisten berjuang baik sebagai pengacara dan aktifis Hak Asasi Manusia (HAM).

Sedangkan Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Henry Yosodiningrat mngungkapkan bahwa, almarhum yang dikenalnya sejak mahasiswa, merupakan orang yang sangat berani melawan arus demi mempertahankan kebenaran dan membela rakyat kecil.

Senada dengannya, Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Wiranto mengaku terkesan dengan keberanian almarhum, saat bekerja-sama dengannya memperjuangkan kebenaran di Timor-timur.

Berita Rekomendasi

Selain itu, Menko Perekonomian, Darmin Nasution menuturkan sedikit kisah bersama almarhum dalam memperjuangkan renegosiasi listrik swasta pada zaman rezim Habibie.

Mantan Direktrur Jendral (Dirjen.) Pajak itu mengakui bahwa keberaniannya memang patut diacungi jempol, meskipun tak seratus persen renegosiasi tersebut dimenangkan.

Sedangkan Jaksa Agung, H.M. Prasetyo pernah disampaikan pesan oleh almarhum setelah dilantik.

Pesan tersebut tak banyak, tapi tak mudah untuk dilakukan yaitu "tegakkan hukum dengan baik."

Sebelumnya diketahui, pengacara senior itu meninggal dunia pada Rabu (23/9/2015), sekitar pukul 10.00 WIB, setelah dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah karena penyakit ginjalnya.


Ia wafat di usia 81 tahun, meninggalkan empat anak, sebelas cucu, dan lima cicit.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas