Sekitar 80.000 Penonton Akan Ramaikan Final Piala Presiden
Dua tim besar, Sriwijaya FC Palembang akan berupaya keras mengalahkan tim juara Indonesia Super League tahun lalu, Persib Bandung.
Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kompetisi Piala Presiden 2015, sudah mencapai babak penentuan gelar juara.
Dua tim besar, Sriwijaya FC Palembang akan berupaya keras mengalahkan tim juara Indonesia Super League tahun lalu, Persib Bandung.
Pertandingan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/10/2015) mendatang.
Sekitar 80.000 pendukung dari kedua tim akan meramaikan pertandingan penentuan tersebut.
Berdasarkan keterangan perwakilan penyelenggara yang merupakan CEO Makaha, Hasani Abdul Ghani, penjualan tiket pertandingan tersebut belum bisa dipastikan, karena harus memeriksa kembali keadaan stadion.
"Untuk penjualan tiket, kami mengusulkan 75 sampai 77 ribu, tapi Pak Kapolda menyarankan kepada kami untuk ngecek kembali Stadion GBK, bagaimana kondisi akhir," ujarnya di Hotel Atlet Century Park, Jl. Pintu Satu senayan, Tanahabang, Jakarta Pusat, Rabu (14/10/2015).
Tiket dapat diakses secara online melalui situs Raja Karcis.
Pihak penyelenggara hanya menyisakan 10.000 tiket untuk dijual di loket lokasi pertandingan.
Untuk keamanan jalannya pertandingan, Polda Metro Jaya menyatakan siap untuk mengamankan.
Kapolda Metro Jaya, Irjen. Pol. Tito Karnavian mengimbau kepada para pendukung kedua kesebelasan yang akan menyaksikan pertandingan tanpa kawalan petugas, untuk tidak menggunakan atributnya pada saat perjalanan menuju lokasi pertandingan. (*)