Proses Distribusi Logistik Pilkada di Daerah Perbatasan
Beginilah proses pendistribusian logistik pilkada di Kalimantan Utara dan Bulungan Kaltim.
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribunkaltim.co, M Arfan
TRIBUNNEWS.COm, TANJUNG SELOR - Beginilah proses pendistribusian logistik pilkada di Kalimantan Utara.
Pendistribusian logistik pilkada diprioritaskan ke kecamatan-kecamatan terjauh melalui jalur sungai dan laut dengan menggunakan armada speedboat.
Dari Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Provinsi Kaltara, logistik pilkada diangkut menggunakan kendaraan roda empat ke pelabuhan speedboat Kulteka, Jl. Sabanar Lama, Tanjung Selor Hilir.
Logistik yang didistribusikan lewat jalur sungai dikawal 2 aparat kepolisian, serta masing-masing 3 orang staf KPU dan Panwaslu Bulungan.
"H-2 distribusi khusus daerah-daerah terjauh, seperti Peso, Bunyu, Sekatak, Peso Hilir, Tanjung Palas Tengah, Tanjung Palas Timur," ujar Ketua KPU Bulungan Erri Sonley di lokasi titik sentral pendistribusian.
H-1 atau Selasa (8/12/2015) logistik pilkada disalurkan ke daerah-daerah terdekat seperti Tanjung Selor dan Tanjung Palas.
“Tanggal 9 Desember, posisi logistik kami pastikan semuanya sudah berada di TPS-TPS,” ujarnya.
Perlu diketahui, jumlah surat suara yang didistribusikan dalam pilbup Bulungan mencapai 88.156 lembar sudah termasuk surat suara cadangan 2,5 persen.
Sedang keseluruhan surat suara pilgub Kaltara tingkat TPS yang bakal didistribusikan mencapai 443.631 lembar (sudah termasuk 2,5 cadangan).
Rincinya, 88.156 lembar di Bulungan, 141.403 lembar di Nunukan, 52.391 lembar di Malinau, 13.896 lembar di Tana Tidung, dan 147.785 di Kota Tarakan. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.