Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Video Bule Italia Jadi Viral: Kemacetan Jakarta Itu Karena Orang Indonesia tak Bisa Nyetir Lurus

Seorang wisatawan atau warga Italia, mengunggah video kemacetan di Jakarta yang mnenurutnya salah satunya disebabkan pengemudi menyetir jigzag.

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Mohamad Yoenus

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Menurut seorang pengusaha asing asal Italia, kemacetan di Jakarta itu disebabkan orang Indonesia tak bisa menyetir lurus.

Matteo Meacci, CEO Akmani Hotel Group yang mengeluhkan macet Jakarta sangat mengganggu, berpendapat demikian.

Mendukung argumennya, Matteo mengunggah sebuah video yang memperlihatkan barisan kendaraan di jalanan Jakarta yang bergerak tak sesuai jalur.

"Orang-orang Indonesia tampaknya tak bisa menyetir lurus," tulis Matteo dalam postingan videonya di Facebook, 27 Maret lalu.

"Lain kali jika Anda komplain soal macet, coba lihat video ini. Bukannya menyetir lurus sesuai jalur, pengendara mobil di Jakarta lebih suka zig-zag dan ganti jalur tiap 10 meter".

"Hal itu hanya membuat macet serta membuat kekacauan dan kebingungan," terang Matteo.

Postingan itu sudah dibagikan ke lebih dari delapan ribu pengguna Facebook.

Berita Rekomendasi

Pada kolom komentar, banyak pengguna yang mengaku warga Indonesia yang merespon.

Ada yang setuju, namun ada pula yang tak setuju bahkan tersinggung atas postingan Matteo yang menjadi viral itu.

"Itu memang memalukan. Sebagian besar orang Jakarta cenderung kurang sabar mengantri, bahkan untuk sekadar antri bayar di kasir," tulis akun Linkan Palenewen.

"Memang begitu serunya berkendara di Indonesia. Ganti jalur tiap 10 meter itulah petualangannya," sebut akun Grace Grianne.

Lihat video di atas. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas