Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

28 Ton Bawang Asal Malaysia Diamankan di Batam

Petugas KPU BC Tipe B Batam berhasil menangkap dua kapal yang membawa 28 ton bawang merah asal Malaysia.

Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Tribun Batam, Hadi Maulana

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Petugas KPU BC Tipe B Batam berhasil menangkap dua kapal yang membawa 28 ton bawang merah asal Malaysia.

Bawang-bawang tersebut masuk di Batam melalui pelabuhan tak resmi di Jembatan Enam.

Selanjutnya bawang tersebut diedarkan di Batam dan sebagian didistribusikan ke wilayah Sumatera.

Agar tidak ditangkap petugas, kapal tersebut dikandaskan dan saat itulah ABK kapal melarikan diri.

Kepala KPU BC Tipe B Batam, Nugroho Wahyu Widodo mengatakan bawang merupakan hasil pertanian yang dilarang masuk ke wilayah Indonesia oleh pemerintah.

Selain harganya lebih murah, kualitas bawang yang lebih bagus dapat mengganggu harga bawang yang dimiliki petani Indonesia.

Berita Rekomendasi

Saat ini bawang tersebut ditempatkan di gudang KPU BC Tipe B Batam di Kawasan Tanjung Uncang, Batam Kepulauan Riau. (*)

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas