Warga Mlatiharjo Resah Tiga Hari Gas PGN Mati
Warga Kelurahan Mlatiharjo mengeluhkan pasokan gas dari PT PGN terhenti sejak Minggu (15/5/2016).
Editor: Mohamad Yoenus
"Sudah terhenti tiga hari ini. Banyak warga yang terlanjur sudah jual tabung gasnya. Kompornya juga ngga bisa digunakan, jadi harus beli kompor lagi. Kami harap bisa mengalir kembali karena sangat dibutuhkan warga," ujarnya.
Kasi Pembangunan Kelurahan Mlatiharjo, Sulistyanto mengatakan pihaknya tidak mengerti penyebab terhentinya aliran gas. Ia hanya mendapatkan sebuah surat pemberitahuan dari PT PGN, Senin (16/5/2016).
"Saya tidak bisa menjelaskan ke warga penyebab pastinya. Saya cuma minta warga bersabar," ujarnya.
Pantauan Tribun Jateng, surat pemberitahuan tersebut berisi terjadi gangguan jaringan MR/S Jargas Tambaklorok yang dikarenakan gangguan suplai gas sehingga yang mengakibatkan terganggunya aliran gas ke pelanggan pada Minggu (15/5/2016) pukul 07.00.
Surat tersebut ditandatangani Area Head PGN Semarang, Edy Sukamto.
Ketika dikonfirmasi Edy membenarkan jika aliran gas ke pelanggan terhenti sejak Minggu lalu.
Kemarin pihaknya sudah melakukan pengecekan dan 17 Mei mulai dialirkan lagi ke pelanggan. (*)