Delapan Pesilat Unjuk Kebolehan pada Pembukaan Pekan Gawai Dayak
Delapan pesilat Dayak ini tampak serius, masing-masing tali merah terikat di kepala.
Penulis: Tito Ramadhani
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Tito Ramadhani
TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK - Delapan pesilat Dayak ini tampak serius, masing-masing tali merah terikat di kepala.
Begitupula dengan tato yang terukir di badan setiap petarung, penuh makna dan nilai historis.
Pertarungan pun semakin seru tatkala pedang-pedang petarung saling beradu.
Asap putih pun terlihat saat dua senjata tajam tersebut berbenturan.
Dua pesilat bahkan mengiriskan pedang ke tubuh mereka.
Tak hanya dengan senjata, adu pertarungan dengan tangan kosong pun mampu memukau penonton.
Ini merupakan satu suguhan hiburan, yang membuat tamu dan pengunjung terpana saat pembukaan Pekan Gawai Dayak ke XXXI di Rumah Adat Radakng, Jumat (20/5/2016).
Pernahkah anda melihat atraksi silat serupa, atau anda bahkan mempunyai kemampuan dalam seni bela diri ini.
Pertunjukan silat delapan pemuda ini, merupakan satu di antara kekayaan seni bela diri Bangsa Indonesia, yang harus dapat kita lestarikan bersama.
Tayangan video berikut ini hanya untuk hiburan. Para petarung tentunya telah dibekali kemampuan bela diri. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.