Pelatihan BEM Perikanan PGRI: Tiga Hal Penting dalam Kepemimpinan
Menurut dia, pemimpin harus bersifat jujur antara kata dan perbuatan selalu selaras. Bisa memberikan contoh tauladan semua orang.
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Yandi Triansyah
TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Untuk mengembangkan kepemimpinan mahasiswa, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Perikanan Universitas PGRI Palembang, Minggu (29/5/2016), mengelar Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Tingkat Dasar (PKMTD) di Aula Fakultas Perikanan PGRI Palembang Jalan Ahmad Yani 9/10 Ulu Palembang.
Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Perikanan Universitas PGRI Palembang, Dr ir Helmi Harris MS, mengatakan, tiga hal yang harus dimiliki pemimpin yakni sifat siddik, amanah dan fatonah.
Menurut dia, pemimpin harus bersifat jujur antara kata dan perbuatan selalu selaras. Bisa memberikan contoh tauladan semua orang.
Selain itu, pemimpin juga harus dapat dipercaya mengemban amanah yang telah diberikan.
Serta bertangung jawab terhadap apa yang sudah dilakukan. Dan terakhir konsisten terhadap apa-apa yang telah diperbuat. (*)