Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cuci Mobil Gratis di Kar Spa Manado, Ini Syaratnya

Bisnis cuci mobil bukan sekadar urusan membersihkan kendaraan roda empat hingga kelihatan kinclong.

Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribun Manado, Alexander Pattyranie

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Bisnis cuci mobil bukan sekadar urusan membersihkan kendaraan roda empat hingga kelihatan kinclong. 

Lebih dari itu, untuk mempertahankan pelanggan, mereka harus memiliki nilai tambah. Misalnya menyediakan fasiltas wi-fi supaya pelanggan bisa berselancar di dunia maya sembari menunggu mobilnya kelar dibersihkan.

Kar Spa, tempat pencucian mobil di Jalan Wolter Mongisid nomor 99 Kecamatan Malalayang, Manado, Sulawesi Utara, misalnya.

Ruang tunggu yang nyaman juga jadi faktor penting kelanjutan bisnis tersebut. Makanya ruang tunggu Kar Spa dilengkapi air conditioner.

Tak pelak, pelanggan betah duduk berlama-lama di tempat yang sejuk. Sebab, mereka menjelajah internet sepuasnya bagi pengguna smartphone atau laptop.

Itulah kenapa Kar Spa selalu kebanjiran pelanggan yang ingin mobilnya dibersihkan.

Berita Rekomendasi

Manager Kar Spa Frankie Lendeng mengatakan rata-rata per hari melayani 50 pelanggan.

"Tapi kalau Senin, Jumat, dan Sabtu bisa sampai 100 mobil yang kami layani," lanjutnya.

Kar Spa juga memberikan pelayanan cuci body gratis bagi pemegang Tribun Family Card (TFC) yang pelat nomor kendaraannya tertera pada kartu tersebut.

"Bagi pemegang TFC bisa datang mencuci mobil setiap hari gratis untuk cuci body," terangnya.

Ia menambahkan bila pemegang TFC ingin cuci hydrolic hanya perlu membayar selisihnya Rp 20 ribu.

Ke depannya, lanjut dia, Kar Spa akan dilengkapi dengan layanan modifikasi audio, penambahan aksesoris, dan sebagainya.(*)

Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas