Tumpukan Sampah yang Diangkut dari Sungai di Jalan Wolter Monginsidi Manado
Lebih dari 20 personel PT Air Manado ikut ambil bagian turun ke sungai untuk membersihkan sampah.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribun Manado, Nielton Durado
TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Dalam rangka peduli lingkungan, PT Air Manado membersihkan sungai di jalan Wolter Monginsidi, di depan Freshmart Bahu, Kecamatan Malalayang, Manado, Sulawesi Utara, Jumat (17/6/2016).
Lebih dari 20 personel PT Air Manado ikut ambil bagian turun ke sungai untuk membersihkan sampah.
Dari kegiatan bersih-bersih itu, para pegawai PT Air Manado berhasil mengangkut sampah hingga memenuhi bak dua unit truk.
Albert Wales, Koordinator kegiatan mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk menyadarkan masyarakat untuk tidak membuang sampah di sungai.(*)
Berita Rekomendasi