Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Toyota FCV Plus, Mobil Canggih yang Bisa Jadi Power Bank

Dengan desain yang futuristik dan mesin ramah lingkungan tentunya, mobil ini kini jadi kenyataan dan siap dilepas di pasaran.

Penulis: Rahmadhani
Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Banjarmasin Post, Rahmadhani

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Toyota C-HR dan Toyota FCV Plus jadi dua produk yang paling mencolok di booth Toyota pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016, di Jakarta, Kamis (11/8/2016).

Menurut keterangan Rouli Sijabat, PR Head PT Toyota Astra Motor (TAM), Toyota C-HR merupakan mobil bertipe crossover yang sebelumnya sudah diperkenalkan di Paris Motor Show 2014 silam sebagai mobil konsep.

Dengan desain yang futuristik dan mesin ramah lingkungan tentunya, mobil ini kini jadi kenyataan dan siap dilepas di pasaran.

"Akhir tahun 2016 akan mulai dipasarkan di kawasan Eropa dulu," ujarnya.

Yang tak kalah menarik perhatian adalah mobil konsep Toyota FCV Plus yang memiliki konsep benar-benar modern dan ramah lingkungan.

Mobil konsep ini memiliki bahan bakar hidrogen yang jelas ramah lingkungan.

BERITA TERKAIT

Selain itu, mobil ini juga bisa jadi menyimpan dan sumber daya listik bagi mobil lainnya.

"Bisa jadi semacam power bank begitu. Benar-benar berkonsep masa depan," tambahnya.

Lihat video di atas. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas