Lexus Pamerkan Konsep Modifikasi Sedan Sport RCFGT3
Mobil hasil pengembangan dari jenis Lexus RCF itu menggunakan mesin V8 dengan kecepatan maksimal 270 Km/jam.
Penulis: Komang Agus Ruspawan
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Dalam ajang pameran mobil tahunan, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 yang digelar di Gedung Indonesia Convention Exhibition (ICE), Jl. BSD Grand Boulevard BSD City, Tangerang, Banten, Senin (15/8/2016), produsen otomotif asal Jepang, Lexus memerkan konsep modifikasi mobil sport, RCFGT3.
Mobil hasil pengembangan dari jenis Lexus RCF itu menggunakan mesin V8 dengan kecepatan maksimal 270 Km/jam.
Sistem keselamatan mobil berkapasitas 1 pengemudi dan 4 penumpang itu menggunakan sistem keselamatan 8 airbag.
Mobil yang rencanannya diikutkan dalam kontes balap GT Daytona klas IMSA (International Motor Sport Association) Sports Car itu memiliki akselerasi 0-100 Km/jam dalam waktu 4,5 detik.
Sedan sport yang menggunakan standar velg berukuran 19 inci itu dijual paling seharga Rp 2,8 milIar untuk versi standar dan Rp 3,1 milIar untuk versi carbon. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.