Celine Evangelista dan Stefan William Bertunangan?
Cincin itu menunjukkan keseriusan hubungan mereka.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Celine Evangelista dan Stefan William tak lagi malu-malu menunjukan kemesraan di hadapan publik.
Bahkan, mereka kini dikabarkan sudah bertunangan. Rumor itu muncul lantaran ada cincin warna silver yang melingkar di jari Celine.
Saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, kamis (29/9/2016), Celine enggan berkomentar banyak tentang cincin pemberian kekasihnya tersebut.
"Ya, cincin ya gini saja cincinnya. Ah kalau itu (tunangan), entar saja kalau itu mah. Biar waktu yang menjawab kalau itu mah," ungkap Celine.
Yang jelas, cincin pemberian itu menunjukkan keseriusan hubungan mereka.(*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.