Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berhijab untuk Sekadar Gaya, Yuki Kato Maklum

Bintang film Cahaya Cinta Pesantren itu, menilai dari sisi positif. Berhijab karena gaya merupakan awal pembelajaran menutup auratnya.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak dipungkiri, banyak yang mengenakan hijab untuk sekadar bergaya. Yuki Kato memakluminya.

"Kita enggak bisa menyalahkan," ujar Yuki Kato ketika ditemui di Djakarta Theatre, Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (16/10/2016).

Bintang film Cahaya Cinta Pesantren itu, menilai dari sisi positif. Berhijab karena gaya merupakan awal pembelajaran menutup auratnya.

Lagipula mengenakan hijab, menurut Yuki, tak mudah. "Hijab kain yang diatur-atur itu susah lho," lanjutnya.

Ia sendiri mengalami saat syuting film "Cahaya Cinta Pesantren". Ia memainkan karakter Shilla, anak nelayan di Danau Toba, yang gagal melanjutkan pendidikan ke SMA negeri favorit di daerahnya.

Shilla kemudian melanjutkan pendidikannya di Pesantren Al-Amanah.(*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas