News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pertebal Kocek saat Bunga Bank Bermekaran

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Kondisi likuiditas perbankan yang semakin ketat menjadi peluang emas bagi pemilik dana nganggur. Maklum, persaingan perebutan dana masyarakat antarbank kian sengit sehingga bank gencar mengerek suku bunga deposito setinggi-tingginya. Tentu, ini menjadi kesempatan bagi Anda untuk membiakkan duit dalam jangka pendek.

Masing-masing bank tentu punya patokan suku bunga deposito yang berbeda. Berdasarkan data Pusat Informasi Pasar Uang (PIPU) Bank Indonesia, Kamis (18/6) lalu, rata-rata suku bunga deposito sudah mencapai 7,04% untuk jangka waktu satu bulan. Sementara, rata-rata suku bunga deposito tenor tiga bulan sebesar 7,17%.

Kenaikan rata-rata suku bunga deposito perbankan terjadi pasca kebijakan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mengerek tingkat bunga penjaminan alias LPS rate sebesar 25 basis poin menjadi 7,75%. Bianto Surodjo, Direktur Ritel Bank Permata, mengamati, kenaikan suku bunga yang ditawarkan perbankan umumnya naik di kisaran 25 basis poin hingga 50 basis poin ketimbang akhir kuartal I–2014.

Bank juga makin agresif menaikkan suku bunga deposito hingga di atas LPS rate. Memang, suku bunga konter alias counter rate biasanya masih di bawah tingkat bunga penjaminan LPS. Namun, bagi deposan dengan penempatan dana dalam jumlah besar, bank biasanya rela memberikan tingkat bunga spesial.

Bank Central Asia (BCA), misalnya, menawarkan bunga deposito 7,5%. Presiden Direktur BCA Jahja Setiatmadja mengatakan, suku bunga tersebut berlaku untuk deposito dengan nilai di bawah Rp 2 miliar. Ia mengaku, BCA tidak memberikan suku bunga spesial. Meski begitu, “Untuk deposito di atas Rp 2 miliar, misalkan Rp 25 miliar, bisa memperoleh suku bunga 9,5%,” imbuhnya.

Bank OCBC NISP mematok suku bunga konter di level 7%. Presiden Direktur Bank OCBC NISP Parwati Surdjaudjaja, mengatakan, OCBC NISP akan memberikan suku bunga spesial untuk penempatan dana jangka panjang. Sayangnya, Parwati enggan menyebutkan berapa bunga spesial yang diberikan OCBC NISP.

Berdasarkan penelusuran KONTAN, penempatan dana di deposito OCBC NISP minimal Rp 8 juta. Suku bunga yang ditawarkan memang sebesar 7%. Namun, saat ini OCBC NISP tengah menggelar program khusus dalam rangka ulang tahunnya. Melalui program yang digelar hingga akhir bulan Juni ini, nasabah bisa memperoleh suku bunga deposito lebih besar.

Dika, petugas layanan konsumen kantor cabang Bank OCBC NISP di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, mengatakan, nasabah yang menempatkan deposito di atas Rp 10 juta dengan jangka waktu tiga bulan bisa memperoleh suku bunga hingga 8,3%. Bahkan, nasabah dengan dana deposito di atas Rp 100 juta memperoleh suku bunga 8,8%.

Di luar program khusus, untuk memperoleh bunga spesial, nasabah harus bernegosiasi dengan staf pemasaran setiap bank. Biasanya, permintaan nasabah akan diajukan ke pimpinan cabang. Nah, tergantung pimpinan kantor cabang, apakah menyetujui atau tidak.

Tergantung negosiasi

Lantas ada Bank Ekonomi, menawarkan suku bunga konter sebesar 5,25% untuk penempatan dana deposito minimal Rp 8 juta. Jati, petugas layanan konsumen kantor cabang Bank Ekonomi di Tanah Abang, Jakarta Pusat, mengatakan penempatan dana mulai Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar akan memperoleh bunga spesial. Namun, besar bunganya tergantung staf pemasaran. Meski begitu, Jati membisikkan, untuk penempatan dana hingga Rp 500 juta, nasabah akan memperoleh bunga khusus 9%–10%.

Bank Permata juga menawarkan suku bunga konter di kisaran 5,5% per tahun. Bunga konter ini berlaku untuk penempatan dana minimal Rp 10 juta dengan jangka waktu satu bulan hingga satu tahun. Ami, petugas layanan konsumen PermataTel Bank Permata, mengatakan, untuk deposito sebesar Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar, tersedia tenor 2 bulan, 4 bulan, dan lima bulan dengan bunga 5,5%.

Untuk memperoleh suku bunga lebih besar, Ami menyarankan calon deposan menghubungi kantor cabang Bank Permata. Irwin, petugas layanan konsumen kantor cabang Bank Permata di Mall Ambasador, Jakarta Selatan, mengakui, nasabah yang ingin menempatkan dana dalam jumlah besar memang bisa memperoleh suku bunga spesial.

Menurut Irwin, kesepakatan suku bunga spesial tergantung hasil negosiasi dengan staf pemasaran. Biasanya, nasabah bisa memperoleh special rate hingga 7,5% per tahun. Nasabah juga bisa menikmati suku bunga hingga 8,25% per tahun. Bunga spesial ini berlaku untuk penempatan dana di atas Rp 1 miliar dengan jangka waktu satu bulan.

Suku bunga konter di Bank Internasional Indonesia (BII) juga tak jauh beda. Ragil, customer service kantor cabang BII di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, mengatakan, BII menawarkan bunga konter di kisaran 5%–6%. Bunga spesial berlaku untuk penempatan dana di atas Rp 100 juta. “Bunganya bisa sampai 6,5%-7%,” katanya.

Kalau bunga spesial BII belum memuaskan, Anda sebaikPertebal nya mencari bank lain yang menawarkan suku bunga lebih tinggi. Bank CIMB Niaga, misalnya, menawarkan suku bunga konter 7,5%. Ini berlaku untuk penempatan dana minimal Rp 8 juta dengan tenor satu bulan hingga satu tahun.

Irma, staf operasional kantor cabang CIMB Niaga di Mangga Dua, Jakarta Barat, mengatakan, pihaknya bisa memberikan bunga khusus untuk penempatan dana sebesar Rp 500 juta –Rp 1 miliar. Sebagai indikasi, suku bunga spesial untuk dana sebesar itu bisa mencapai 8%. Namun, wanita ini mengingatkan, keputusan ada di tangan staf pemasaran.

Bank Victoria juga menawarkan bunga konter untuk deposito di level 7,5%. Sementara, bunga deposito bertenor 3 bulan hingga 12 bulan sebesar 7,75%. Panji, petugas layanan konsumen kantor pusat Bank Victoria, mengatakan, nasabah bisa memperoleh bunga lebih besar jika menanamkan dana di atas Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar. Untuk deposito bertenor 1 bulan, bunganya sebesar 8%. Sementara, deposito hingga Rp 500 juta dengan tenor 3 bulan memperoleh bunga 8,25%. Untuk deposito tenor 6 bulan dan 12 bulan, bunganya 8,75%.

Ada cashback

Panji mengatakan, suku bunga tersebut sebetulnya termasuk counter rate. Jadi, deposan bisa memperoleh bunga lebih tinggi yang besarannya tergantung negosiasi dengan manajer dana di kantor cabang. Maklum, tidak ada patokan pasti besaran counter rate di Bank Victoria.

Menurut Panji, setiap kantor cabang punya kebijakan yang berbeda tergantung kebutuhan pendanaan kantor cabang tersebut. Bisa saja, di cabang tertentu, nasabah yang menanam dana Rp 100 juta sudah bisa memperoleh bunga spesial. “Kemarin, ada nasabah yang memperoleh bunga 10,5% dengan setoran dana di atas Rp 2 miliar,” bisiknya.

Suku bunga konter di Bank Index Selindo juga menggiurkan. Dessy, customer service kantor pusat Bank Index Selindo, mengatakan, bunga konter untuk deposito tenor 1 bulan sebesar 7%, dan 7,25% untuk deposito tenor 3 bulan. Sementara, bunga deposito tenor 6 bulan dan 12 bulan sebesar 7,5%. Untuk deposito dengan jumlah dana hingga Rp 500 juta, Dessy bilang, nasabah akan memperoleh bunga spesial yang besarnya ditentukan melalui negosiasi dengan staf pemasaran. Yang jelas, “Bunga spesial biasanya maksimal di angka 10,5%,” imbuhnya.

Bank Mayora juga berani menawarkan suku bunga spesial di atas 9%. Ini berlaku untuk deposito dengan nominal di atas Rp 500 juta. Kalau di bawah itu, bunganya cuma 7%, baik untuk tenor 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan.

Kalau dana deposan lebih besar lagi hingga di atas Rp 2 miliar, menurut Icha, customer service kantor cabang Bank Mayora di Kelapa Gading, Jakarta Utara, bunga yang diperoleh bisa mencapai 10%. “Tapi, saya tidak bisa janji karena tergantung pimpinan,” ujarnya.

Icha menambahkan, Bank Mayora saat ini menggelar program bertajuk Deposito Untung Berganda. Melalui program tersebut, nasabah harus menyetorkan dana Rp 500 juta dengan tenor 1 bulan dan tiga bulan. Nah, nasabah akan memperoleh bunga sebesar 8% per tahun. Tak cuma itu yang bakal diperoleh nasabah. Nasabah juga akan mendapatkan cashbcak di muka sebesar 0,75% dari total dana yang disetor. Alhasil, jika ditotal, bunga yang diperoleh nasabah mencapai 8,75%.

Menurut Icha, duit cashback itu akan langsung masuk ke rekening tabungan nasabah. Nah, untuk setoran dana Rp 1 miliar, nasabah akan memperoleh bunga 9% ditambah cashback sebesar 0,75%. Kalau memilih tenor 3 bulan, nasabah bisa menerima cashback di muka sebesar 0,75%. “Nasabah bisa langsung menerima keuntungan di awal setoran,” katanya.

Nah, silakan pilih bank yang menawarkan keuntungan tinggi. Yang harus diingat, jika memperoleh bunga di atas suku bunga penjaminan sebesar 7,75%, maka dana Anda tidak dijamin Lembaga Penjamin Simpanan. Bunga deposito Anda juga dikenai pajak 20%. (Herry Prasetyo/ Roy Franedya/Galvan Yudistira)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini