News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Besok, Wapres Bakal Lantik 154 BPH dan Badan Otonom Hipmi

Penulis: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jusuf Kalla

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla dijadwalkan akan melantik sebanyak 154 Badan Pengurus Harian (BPH) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Periode 2015-2018 di Ritz Carlton Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (2/4/2015) pukul 16.00 WIB.

Hal tersebut dikatakan Ketua Umum BPP Hipmi terpilih, Bahlil Lahadalia, pada Konferensi pers di Jakarta, Rabu (1/2/2015).

“Sesuai jadwal, Wapres akan melantik besok,” ujar Bahlil.
Bahlil mengatakan, pengurus yang akan dilantik terdiri atas 99 BPH dan 55 pengurus di badan otonom.

Bahlil mengatakan, Hipmi merupakan organisasi kader bagi para pengusaha muda dan telah terbukti menghasilkan para pemimpin nasional, tokoh pengusaha, pemimpin partai, termasuk Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

“Bahkan sekitar 70 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia saat ini merupakan kader-kader Hipmi,” papar Bahlil.

Bahlil mengatakan, peranan pengusaha muda ke depan dalam menggerakkan perekonomian nasional sangat strategis. Mengingat pada 2018, Indonesia akan menghadapi bonus demografi. Bonus demografi ini bila dikelola dengan baik akan memicu pertumbuhan ekonomi yang lebih akseleratif.

Bahlil juga mengatakan, pengurus Hipmi yang dilantik berasal dari kader-kader dan pengusaha muda terbaik Hipmi dari seluruh Indonesia. Sehingga pelantikan ini juga memberi pesan bahwa Hipmi siap membantu pemerintah dalam mendorong pemerataan pembangunan ekonomi sampai ke daerah-daerah dari Sabang sampai Merauke.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini