TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA --PT XL Axiata Tbk (XL) menyediakan jaringan telekomunikasi yang didukung dengan fasilitas roaming bagi tamu asing, baik delegasi utama negara-negara peserta, maupun tamu lainnya, termasuk jurnalis media.
XL juga membuka sejumlah stand informasi layanan telekomunikasi di lokasi-lokasi strategis untuk membantu mempermudah para tamu dalam berkomunikasi, terutama di Bandara Soekarno-Hatta dan lokasi konferensi KAA di Jakarta Convention Center (JCC).
Operator kedua terbesar tersebut menyediakan 5.000 Sim Card gratis selama penyelenggaraan KAA. Ke 5.000 kartu tersebut terdiri dari 1.000 SIM Card Card 4G dengan fasilitas CUG (Closed User Group) yang memungkinkan pengguna untuk saling menelpon secara gratis ke sesama nomor CUG, empat ribu SIM card 4G untuk masyarakat umum, penyediaan stand informasi dan hospitality di Jakarta dan Bandung, penyediaan stand informasi di bandara serta dukungan acara Asian Africa Carnival dan KAA Youth Summit di Bandung.
Direktur Service Manajemen XL, Ongki Kurniawan, banyak tamu asing yang hadir dan pastinya membutuhkan kemudahan layanan berkomunikasi selama berada di Indonesia.
"Oleh karena itu, selain menyediakan kualitas jaringan yang terbaik untuk menjaga kenyamanan para tamu negara, XL juga menyediakan sarana informasi di beberapa lokasi strategis untuk memberikan kemudahan bagi para delegasi dalam medapatkan layanan telekomunikasi termasuk untuk layanan roaming internasional. Selain itu,kami juga menyediakan berbagai informasi mengenai KAA dan Indonesia,” ujarnya dalam keterangan persnya.