News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kirim Paket Lebaran Gratis dengan Singapore Airlines

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Perayaan Idul Fitri di Indonesia tidak lepas dari tradisi mudik. Menjelang hari kemenangan, hampir sebagian besar masyarakat Indonesia akan pulang ke kampung halaman masing-masing untuk bersilaturahmi dengan kerabat dan sanak saudara.

Namun, ada sebagian yang berhalangan mudik lantaran tinggal, bekerja atau belajar di luar negeri.

Sebagai wujud kontribusi Singapore Airlines dalam berbagi kebahagiaan di Hari Raya Idul Fitri, Singapore Airlines berinisiatif mengadakan kampanye media sosial bertajuk “SIA Untukmu : Bingkisan Lebaran” bagi para anggota KrisFlyer Singapore Airlines di Indonesia.

Melalui kampanye ini, anggota KrisFlyer Singapore Airlines berkesempatan untuk mengirimkan bingkisan lebaran istimewa bagi keluarga atau kerabat mereka di luar negeri yang karena satu dan lain hal tidak sempat pulang ke Indonesia pada saat Lebaran tahun ini. Singapore Airlines akan mengirimkannya gratis.

Caranya mudah, cukup ceritakan keistimewaan dari bingkisan tersebut bagi penerimanya melalui situs www.siauntukmu.com.

Singapore Airlines akan memilih lima orang pemenang dan mengirimkan "titipan" mereka kepada orang yang dituju di luar negeri.

Tidak hanya membebaskan biaya pengiriman, Singapore Airlines juga akan menyediakan hadiah spesial tersebut sebagai bentuk apresiasi kepada anggota KrisFlyer.

Kejutan tidak berhenti di situ saja. Satu dari penerima bingkisan Lebaran tersebut juga berkesempatan untuk mendapatkan Grand Prize berupa satu buah tiket Singapore Airlines untuk mudik yang dapat digunakan pada 2016 mendatang.

“Kampanye ini merupakan wujud komitmen kami untuk terus memberikan pengalaman terbaik bagi para pelanggan yang setia, termasuk di Hari Raya Idul Fitri tahun ini,” ujar Vinod Kannan, General Manager Indonesia Singapore Airlines.

Ia berharap melalui kampanye ini, para pelanggan dapat merasakan kehadiran kerabat atau keluarga yang jauh di sana.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini