Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adiatmaputra Fajar Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Perusahaan Gas Negara (persero) Tbk mendapat perintah langsung dari Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said, membangun jaringan gas untuk rumah tangga. PGN sudah berpengalaman menyalurkan gas bumi untuk rumah tangga.
"Saya senang PGN agresif membangun jaringan gas. Ini membuat percepatan konversi menuju energi bagi masyarakat yang ramah lingkungan," kata Menteri ESDM Sudirman Said di Jakarta, Kamis (20/8/2015).
Ia menugaskan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Migas (SKK Migas) menyiapkan alokasi gas bumi untuk rumah tangga . Menurut Sudirman ini dapat disesuaikan berdasar realisasi volume penyediaan dan pendistribusian gas bumi untuk rumah tangga dari PGN.
Direktur Utama PGN Hendi Prio Santoso menyatakan pihaknya menyambut baik kepercayaan yang diberikan pemerintah. Dalam hal ini PGN senang dapat apresiasi dari Kementerian ESDM untuk mengelola dan mengoperasikan jargas rumah tangga ini.
“Dengan pengalaman kami selama ini dalam menyalurkan gas bumi untuk rumah tangga, kami selalu siap mendapatkan penugasan dari pemerintah ini,” kata Hendi Prio Santoso.
PGN sendiri sudah memiliki pengalaman panjang dalam mengelola gas bumi untuk rumah tangga. “Sejak 1974 kami sudah menyalurkan gas bumi untuk rumah tangga,” kata Hendi. Penyaluran kali pertama atau pada 1974 itu dilakukan untuk pelanggan rumah tangga di Cirebon, Jawa Barat.
Untuk Jawa Tengah, Kementerian ESDM menugaskan PGN di Blora sebanyak 4.000 sambungan rumah (SR) dan Semarang sebanyak 4.000 SR. Selain dua kota/kabupaten di Jawa Tengah tersebut, Kementerian ESDM juga memberikan kepercayaan kepada PGN untuk mengelola dan mengoperasikan jargas rumah tangga di 9 kota/kabupaten lainnya.
Mereka adalah rumah susun di Jabodetabek (5.234 SR), Kabupaten Bogor (4.000 SR), Kota Cirebon (4.000 SR), Kota Palembang (3.311 SR), Kota Surabaya (2.900 SR), Kota Depok (4.000 SR), Kota Tarakan (3.366 SR), Kota Bekasi (4.628 SR) dan Kabupaten Sorong (3.898 SR). Sehingga totalnya berjumlah 43.334 SR. Jaringan gas rumah tangga tersebut dibangun oleh Kementerian ESDM.