News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

70 Persen Penduduk Indonesia Suka Belanja Online

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Sylke Febrina Laucereno

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hasil riset menunjukkan sekitar 70 persen responden penduduk Indonesia melakukan belanja online paling sedikit satu kali dalam sebulan.

Dalam riset Visa sebuah perusahaan teknologi pembayaran global menyebutkan, belanja online sudah menjadi gaya hidup modern orang Indonesia karena memberikan pilihan harga kompetitif dan lebih efisien.

Dalam studi tersebut, kartu menjadi salah satu cara pembayaran yang favorit digunakan untuk belanja online.

Selain itu hasil studi juga menujukkan bahwa lima kategori belanja teratas bagi orang Indonesia adalah layanan perjalanan 64 persen, event dan pertunjukan 58 persen, piranti lunak atau aplikasi 57 persen, layanan keuangan 54 persen serta konten digital seperti permainan, musik dan video 52 persen.

Namun lebih dari setengah jumlah responden pernah menghentikan proses belanja online mereka, karena loading yang lambat 26 persen, kuatir dengan keamanan transaksi 23 persen, proses yang berbelit 20 persen, navigasi situs yang sulit 18 persen, atau tidak mobile friendly 7 persen.

Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia, Ellyana Fuad mengatakan Visa memahami bahwa keamanan adalah faktor yang sangat penting dalam berbelanja online, oleh karena itu Visa menerapkan sistem keamanan berlapis untuk melindungi setiap transaksi online.

"Untuk keamanan Visa menerapkan Card Verification Value (CVV2 atau kode keamanan 3 digit) dan Verified by Visa (VbV), untuk melindungi para pemegang kartu dalam berbelanja online," kata Ellyana di Jakarta, Selasa (8/12/2015)

Ellyana menjelaskan, Card Verification Value memastikan bahwa hanya pemegang kartu yang dapat memakai kartunya untuk berbelanja online. VbV merupakan tambahan lapisan keamanan yang menggunakan password sekali pakai (one-time password), berfungsi untuk membantu mengamankan serta mendeteksi masalah yang dapat timbul dari penyalah gunaan kartu dan informasi pribadi antara lain dengan menerapkan Real Time Fraud Monitoring sistim deteksi pola transaksi.

Ellyana menambahkan, “Dengan adanya berbagai fitur keamanan yang Visa berikan, para pemegang kartu Visa dapat lebih yakin, aman dan nyaman dalam berbelanja online," tambah dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini