News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dibuka Pagi Ini, IHSG Masuk Zona Merah

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Pasca mengalami kenaikan cukup signifikan dipenutupan perdagangan kemarin, kini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Kamis (7/1/2016) dibuka melemah.

Tercatat, IHSG dibuka turun 35,84 poin atau 0,73 persen ke level 4.574,27. Sedangkan kelompok 45 saham unggulan yakni indeks LQ45 melemah 9,38 poin‎ atau 1,20 persen ke posisi 792,51.

Pelemahan IHSG sejalan dengan penurunan bursa global dan regional, dimana pasar saham AS malam tadi mencapai level terendah selama tiga bulan akibat penurunan pasar global setelah Tiongkok melemahkan mata uangnya.

"Hal tersebut meningkatkan kekhawatiran bahwa perlambatan pada ekonomi terbesar kedua dunia tersebut dapat berdampak negatif bagi pertumbuhan ekonomi global," tulis Tim Riset Samuel Sekuritas.

Laju nilai tukar rupiah terhadap dolar AS yang tertekan hingga mendekati level psikologis Rp 14.000 dan faktor tekanan harga berbagai komoditas turun menekan pergerakan IHSG.

Tercatat, perdagangan kemarin IHSG naik sebesar 51 poin atau 1,12 persen ke 4.608,98 setelah bergerak di antara 4.562 hingga 4.639.

Sementara kelompok 45 saham unggulan yakni indeks LQ45 melonjak ‎1,58 persen atau 12,51 poin ke posisi 802,13.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini