News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tiga Pilar Sejahtera Raih Pinjaman Rp 1,27 Triliun dari 3 Bank Asing

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Emiten produsen pangan, PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (AISA) menyatakan anak usahanya telah mendapat fasilitas pinjaman dari tiga bank asing sebesar Rp 1,27 triliun.

Ketiga bank asing tersebut yaitu PT Rabobank International Indonesia (Rabobank) dan PT Bank Mybank Indonesia Tbk (Maybank) serta The Bank of Tokyo-Mitsubishi UFJ LTD, Jakarta Branch.

‎Direktur Tiga Pilar Sejahtera Food, Budhi Istanto Suwito mengatakan, dana tersebut diperoleh melalui anak usaha perseroan yaitu PT Dunia Pangan (DP), PT Indo Beras Unggul (IBU), PT Jatisari Srirejeki (JSR) dan PT Sukses Abadi Karya Inti (Sakti).

"Entitas anak kami melakukan penandatanganan perjanjian fasilitas pinjaman commited revolving credit facility agreement dengan para kreditur pada 25 Januari 2016," ujarnya dalam keterbukaan informasi, Jakarta, Kamis (28/1/2016).

Adapun dana pinjaman tersebut, kata Budhi, dialokasikan untuk melengkapi kebutuhan tambahan modal kerja anak usaha perseroan.

Tercatat, saham AISA pada penutupan perdagangan di level Rp 1.025 per saham atau melemah 2,84 persen dari penutupan perdagangan kemarin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini