TRIBUNNEWS.COM - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti (Usakti) semakin serius dalam meneliti perkembangan inovasi keuangan.
Melalui Centre Financial Inclusion (CFI), yang didirikan Usakti sebagai pusat penelitian inklusi keuangan di bawah arahan OJK mengadakan seminar nasional dalam rangka mengumpulkan penelitian dalam Call for Paper, Koinku dan Doctoral Colloquium dengan tema “Financial Inclusion to Achieve Sustainable Development in Indonesia” yang diadakan di Universitas Trisakti, Jakarta, Rabu (27/4/2016).
Pada tahun ini, Usakti juga melibatkan perguruan tinggi lainnya, antara lain Indonesia Banking School, Perbanas Institute, dan lain-lain.
Tujuan dari seminar tersebut juga dalam rangka menciptakan pemahaman tentang hal tersebut bagi masyarakat dan khususnya mahasiswa ekonomi.
Dekan Fakultas Ekonomi Usakti, Bambang Soedaryono mengatakan, tujuan dari acara seminar ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan.
“Tujuan dari seminar nasional ini merupakan bentuk dari fungsi kami sebagai lembaga pendidikan yang mencerdaskan anak bangsa dan meningkatkan pengetahuan. Selain itu, seminar hari ini juga kita mengundang para dosen atau pemakalah yang punya potensi untuk sharing karya-karya mereka untuk di review bersama," kata Bambang.
Eleonora Sofida selaku Wakil Ketua dari CFI Usakti juga mengungkapkan bahwa satu di antara agenda dari seminar ini adalah mengumpulkan penelitian tentang pengembangan inklusi keuangan.
“Saat ini, Usakti merupakan satu-satunya kampus yang memiliki Centre for Financial Inclusion, yang mana hal ini adalah amanah dari OJK agar perguruan tinggi dapat menjadi media pemahaman literasi yang berkaitan dengan finansial, " ujar Eleonora.
“Pada kesempatan kali ini Usakti dipercaya oleh OJK untuk mengagendakan untuk Call all Papers dimana kami telah menerima penelitian sebanyak 100 Papers dan kemudian akan menjadi bahan dalam Kompetisi Inklusi Keuangan yang diadakan oleh OJK,” tambah dia.
Sebelumnya, Ketua Dewan Komisioner OJK, Muliaman D. Hadad, dalam keynote speechnya mengungkapkan bahwa pentingnya seminar ini diadakan untuk memperkenalkan inklusi keuangan pada berbagai macam lapisan khususnya mahasiswa.
“Untuk kegiatan acara hari ini dengan Universitas Trisakti tujuannya untuk memperkenalkan apa itu yang dimaksud inklusi keuangan dan bagaimana perkembangan berkelanjutannya di Indonesia,” ujar Mulaiman.
“Hasil penelitian dari seminar ini merupakan masukan yang sangat berarti bagi OJK dan akan diikutsertakan pada Kompetisi Inklusi Keuangan yang merupakan program OJK," lanjutnya.
Koinku sendiri merupakan program Kompetisi keuangan berdasarkan sebuah paper berupa Gagasan, Ide Kreatif, Prototype, atau sistem program terkait akses keuangan.
Pada kesempatan yang sama, Direktur Pengembangan Inklusi Keuangan OJK , Eko Ariantoro menyatakan, apresiasinya kepada Usakti yang merupakan satu-satunya perguruan tinggi yang bermitra dengan OJK dan sudah membangung Centre for Financial Inclusion.
“Belum banyak universitas yang fokus pada salah satu bidang ekonomi yaitu financial inclusion, Usakti ini menurut kami sebagai pioner bidang instusi keuangan yang sudah memiliki embrio lembaga yang mengkhususkan dirinya sebagai Centre Finansial Inclusion yang diinisiasi oleh Ketua OJK,” ujar Ari
“OJK berharap dengan adanya CFI di berbagai Perguruan tinggi dapat meningkatkan inovasi pada berbagai model-model keuangan dari berbagai macam kajian dan riset,” harap Ari.