News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gejolak Rupiah

Melemah, Rupiah Anjlok ke Level Rp 15.268 per Dollar AS

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang karyawan saat menghitung mata uang dalam bentuk pecahan Rp 50.000 dan pecahan Rp 100.000 di kawasan Kwitang, Jakarta Pusat

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nilai tukar rupiah kembai terpuruk pada pagi. Mengutip Bloomberg, kurs rupiah di pasar spot melemah ke kisaran 15.269 per dollar AS, sementara kemarin masih di 15.200.

Sementara kurs referensi di Jakarta Internbank Spot Dollar Rate (JISDOR) yang menggambarkan perdagangan antarbank pagi ini juga melemah ke 15.253. Sementara kemarin, rupiah masih diperdagangkan di Rp 15.215 per dollar AS.

Analis global dari Julius Baer Group Ltd seperti dikutip Bloomberg memperkirakan, rupiah masih akan terus merosot ke level 15.500, tergilas oleh tren kenaikan bunga AS, peningkatkan konflik dagang AS-China, dan kenaikan harga minyak mentah AS.

Sementara itu, pasar saham global juga tengah dilanda aksi jual. Indeks Harga Saham Global (IHSG) pada pukul 9:51, turun 1,76%.

Sementara itu, indeks dollar AS masih di kisaran kuat terhadap enam mata uang utama dunia. Indeks Dollar AS turun 0,11% ke 95,41. Kurs yen melejit ke 112,25 terhadap dollar AS, seiring dengan larinya dana ke safe haven.

IMF juga sebelumnya sudah melontarkan peringatan atas stabilitas finansial dan pertumbuhan global.

Berita Ini Sudah Dipublikasikan di KONTAN, dengan judul: Makin lemah, rupiah merosot ke Rp 15.268 per dollar AS

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini