News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

KitKat Rose dan Berry, Perpaduan Dua Keunikan Rasa Sambut Hari Kasih Sayang

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

KitKat Rose

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nestlé KITKAT meluncurkan inovasi produk terbaru yang menghadirkan paduan dua keunikan rasa berbeda, yaitu Rose dan Berry untuk pertama kalinya di Indonesia.

Inovasi terbaru produk Kitkat ini dalam rangka menyambut hari kasih sayang di Februari.

Mengusung tema KITKAT Kado Kode, Nestlé KITKAT juga meluncurkan edisi Special Valentine Pack yang menghadirkan cara berbeda untuk mengungkapkan rasa kasih sayang bagi orang-orang terdekat kita.

"Break the definition of love adalah alasan mengapa kita menghadirkan KITKAT Kado Kode. Kita ingin para penikmat KITKAT bisa berbagi ungkapan rasa kasih sayang dengan cara yang unik dan tidak hanya merayakannya dengan pasangan, namun juga dirayakan bersama teman, sahabat, dan keluarga," ungkap Brand Manager Chocolate PT Nestlé Indonesia, Prima Nestiti Paramita dalam rilisnya kepada Tribunnews.

"Apalagi dengan kehadiran KITKAT Rose untuk pertama kalinya di Indonesia, diharapkan varian terbaru ini bisa menambah keistimewaan perayaan hari kasih sayang di tahun ini," kata Prima.

"Melalui KITKAT Rose serta Special Valentine Pack, perayaan hari kasih sayang kali ini akan terasa lebih spesial, unik dan menarik karena siapa pun saat ini dapat berkreasi dalam merangkai, mix and match, dan menciptakan “kado kode” KITKAT versinya sendiri," tambah Prima Nestiti Paramita.

Selain memadukan dua cita rasa unik, kemasan KITKAT Rose juga hadir dengan ragam kata seperti “Dear”, “You”, “Love”, “Friend”, “Best” yang dapat di mix and match untuk nantinya dapat disesuaikan kepada siapa “kode” tersebut akan diberikan.

Hadirnya Special Valentine Pack juga semakin menambah keseruan lainnya dalam menciptakan kreasi “kode spesial” untuk orang-orang tersayang.

"KITKAT Rose serta KITKAT Special Valentine Pack bisa didapatkan hanya selama Januari hingga Maret 2019 selama persediaan masih ada di supermarket dan hypermarket di kota-kota besar Indonesia serta minimarket di seluruh Indonesia. Kami berharap rangkaian kegiatan KITKAT Kado Kode akan menjadi salah satu cara berbeda untuk merayakan dan mengungkapkan kasih sayang bersama siapa pun," tutur Prima Nestiti Paramita.

Tentang Nestlé KITKAT
Pertama kali diciptakan pada 1935, KITKAT telah menjadi salah satu iconic brand Nestlé sejak 1988.

KITKAT, wafer renyah berbalut cokelat berkualitas, kini hadir di lebih dari 80 negara di dunia.

Di Indonesia, KITKAT hadir sejak 1990 untuk memberikan pengalaman break terbaik bagi masyarakat Indonesia.

KITKAT merupakan merek confectionary pertama di dunia yang menggunakan 100 persen kakao berkelanjutan. Ada break, ada KITKAT!

Tentang Nestlé Indonesia
Nestlé Indonesia adalah anak perusahaan Nestlé S.A., produsen makanan dan minuman terbesar di dunia yang berkantor pusat di Vevey, Swiss.

Sebagai perusahaan di bidang gizi, kesehatan dan keafiatan, Nestlé telah beroperasi selama lebih dari 150 tahun dan hadir di 189 negara dengan lebih dari 2.000 merek yang seluruhnya memiliki tujuan yang sama yaitu meningkatkan kualitas hidup dan berkontribusi untuk masa depan yang lebih sehat.

Nestlé Indonesia didirikan pada tahun 1971 dan mempekerjakan sekitar 3.700 karyawan.

Nestlé Indonesia memiliki tiga pabrik di Indonesia yang memproduksi susu, makanan dan minuman dengan merek-merek terkenal seperti DANCOW, MILO, NESCAFÉ, LACTOGROW, CERELAC, KITKAT, BEAR BRAND, dan lain-lain.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini