Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lazada umumkan pemenang ajang kompetisi tahunan dapur Lazada ke-empat di Almond Zuchini, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2019).
Kompetisi yang bertema masak bersama sahabat, bertujuan untuk mencari koki rumahan yang mampu menunjukan kepiawaiannya dalam menyajikan kreasi kuliner lezat, dan akan menyandang pemenang Dapur Lazada.
Category Director General Merchandise, Lazada Indonesia, Evelyn Yonathan mengatakan, tahun ini Lazada berfokus pada perayaan, dan penghargaan sederhana bagi koki rumahan berbakat dari seluruh negeri.
"Selain itu, tujuan utama kampanye dapur Lazada. Ingin menghadirkan jajaran produk unggulan kategori kitchen, dining, dan home appliances, dengan cara inspiratif melalui topik favorite, yaitu kuliner," ucap Evelyn di Almon Zuchini, Jakarta Selatan (14/10/2019).
Baca: Sulli Meninggal Dunia, Sempat Main di Drama Korea Hotel del Luna Bareng IU, Ini Fakta Kematiannya
Ia menambahkan, para peserta juga menggunakan peralatan masak, dan peralatan dapur elektornik dari flagship store merek nasional, dan internasional di LazMall.
Kompetisi dapur Lazada ini dihadiri oleh bebrapa chef ternama, seperti Yuda Bustara, Martin Praja, dan Nunu. Para chef ini menjadi juri untuk menentukan tiga pemenang berdasarkan teknik kreasi, formulasi, persentasi, dan cita rasa menu.
Yuda Baskara, koki ternama, dan pembawa acara televisi mengatakan, dapur Lazada menghadirkan proses kreasi penciptaan kuliner para finasil yang luar biasa.
"Saya kebetulan menjadi juri untuk ke-dua kalinya pada kompetisi ini, para finalis sangat berdedikasi dalam menyempurnakan hidangan mereka," ucap Yuda.
Setelah melewati tahap penjurian, didapatkan tiga kelompok dari sepuluh kelompok, yang menjadi pemenang sekaligus juara kompetisi dapur Lazada.
Juara pertama, yaitu Ainur Rachmawaty dan Nunung Ernawati dengan kreasi kuliner Balado Ayam Kemangi memenangkan paket liburan 3 hari 2 malam di Ayana Labuan Bajo untuk 2 orang.
Lalu juara kedua, Amalia Qonitah dan Krisna Dwi Saputri dengan masakan Baked Spices Mayonnaise Tilapia Bread mendapatkan satu unit smartphone Huawei P30.
Kemudian juara ketiga, Hestri Susilowati dan Yunica Ismayani dengan ciptaan Baso Penyet mendapatkan 1-unit Philips Air Fryer HD 9220.