News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

GrabKitchen Membuat UMKM Naik Tingkat Menjadi Pengusaha Besar Tanpa Mengeluarkan Investasi Besar

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Co Founder Keju Kesu, Bima Firnanda Harahap, saat berada di GrabKitchen Medan, Jumat (28/2/2020).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - GrabKitchen memberikan kesempatan kepada para merchant GrabFood untuk memperluas jangkauan penjualannya.

Hal itu dirasakan oleh pengusaha muda Bima Firnanda Harahap asal Medan, yang membuka usaha makanan pisang dan donat bernama Keju Kesu.

Menurut Bima, dengan adanya GrabKitchen membuat Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dapat naik tingkat untuk menjadi pengusaha besar tanpa mengeluarkan investasi besar.

"GrabKitchen ini menyediakan tempat untuk kita dapat memperluas jangkauan penjualan, tetapi tidak perlu mengeluarkan biaya untuk sewa tempat," ucap Bima, di Medan, Jumat (28/2/2020).

Perluas Jaringan Cloud Kitchen, GrabKitchen Resmi Beroperasi di Bali (Grab)

Selain itu, Bima mengatakan para pengusaha UMKM yang ada di GrabKitchen sudah diberikan fasilitas seperti meja, kompor, tempat cuci, hingga saluran udara.

Bima yang memulai usahanya pada tahun 2017, berawal dari coba-coba untuk membuat makanan yang menarik.

Ternyata, usahanya itu menarik minat banyak orang.

Baca: WN Korsel Tewas Gantung Diri di Hotel di Solo, Diduga Depresi Penyakit Tak Kunjung Sembuh

Baca: Gubernur Veneto Italia Sebut Kebiasaan Orang China Makan Tikus Hidup-hidup Picu Virus Corona

"Dulu sangat kewalahan menjangkau penjualan yang jauh, dan untuk membuka cabang dibutuhkan biaya yang besar dalam hal investasi yaitu tempat dan peralatan," ujar Bima.

Tetapi sejak bergabung dengan GrabKitchen, Bima sangat terbantu karena dapat membuka cabang tanpa harus mengeluarkan investasi seperti sewa tempat dan biaya operasional gedung.

"Setelah bergabung dengan GrabKitchen, usaha ini sudah berkembang lebih cepat. Saat ini kami memiliki 4 cabang, 2 di antarannya di GrabKitchen," ujar Bima.

(kanan-kiri) Head of Marketing GrabFood and New Business Grab Indonesia Ichmeralda Altri Rachman, Head of GrabKitchen Sai Alluri, Kitchen Launcher Grab Ellie Yun, dan Marketing Manager GrabKitchen Andika Rinaldo Asry berbincang dengan mitra merchant pada Launching GrabKitchen Bandung di Lo.Ka.Si Coffee & Space, Jalan Ir H Djuanda, Kota Bandung, Selasa (27/8/2019). Peluncuran GrabKitchen di Bandung berlokasi di Tubagus Ismail. GrabKitchen merupakan dapur delivery-only, dikenal dengan istilah dapur satelit yang menggabungkan sejumlah brand makanan dan minuman dalam satu dapur sentral untuk memenuhi permintaan santapan di wilayah tertentu. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)

Sementara itu menurut Account Manager GrabKitchen Medan, Anggraini, GrabKitchen merupakan restoran yang dirancang hanya melayani delivery order, sehingga menghemat biaya karena dirancang untuk makanan siap kirim.

"GrabKitchen ini dapat memacu potensi para merchan untuk menjangkau pelanggannya, sehingga pelanggan tidak perlu memesan makanan dengan jarak yang sangat jauh," ujar Anggraini.

Menurut Anggraini, saat ini di Medan telah memiliki GrabKitchen dan masing-masing GrabKitchen terdapat 8 merchant, sehingga total ada 40 merchan di GrabKitchen Medan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini