TRIBUNNEWS.COM - Berbagai macam cara perlu dilakukan oleh para pelaku usaha agar bisnis mereka mampu bertahan di masa pandemi seperti saat ini. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan masuk ke dunia digital.
Menyadari pentingnya hal itu, salah satu penyedia jasa layanan e-money terbesar di Indonesia, ShopeePay mengadakan webinar ShopeePay Talk dengan tema “Dari Nol Jadi Online: Jangkau Pelanggan Lebih Luas” pada Jumat (20/11/2020) sore.
Dalam webinar tersebut, ShopeePay menghadirkan berbagai narasumber kompeten seperti Founder & CEO Help Muhamad Noor Sutrisno, Content Creator and Co-Founder & Creative Director Secondate Beauty Titan Tyra, dan Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay Eka Nilam Dari.
Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay, Eka Nilam Dari mengatakan webinar ini diselenggarakan sebagai bentuk komitmen ShopeePay untuk membantu dan mengembangkan para pelaku usaha.
"Salah satu caranya adalah melalui acara ShopeePay Talk yang menjawab berbagai kekhawatiran pelaku bisnis di masa yang penuh tantangan ini. Di episode kedua ini, ShopeePay ingin menekankan pemanfaatan platform digital dan adaptasi terhadap teknologi yang tentunya menjadi kunci bagi bisnis agar tetap bertahan di tengah kondisi saat ini. Kami berharap, semakin banyak penggiat usaha bisa mulai memanfaatkan layanan online," jelasnya.
Ia menambahkan, dalam webinar tersebut ada tiga poin penting yang dapat membantu para pelaku usaha dapat bertahan di masa pandemi.
Pelaku Usaha Dapat Menjangkau Pelanggan Lebih Luas
Menurut Founder & CEO Help, Muhamad Noor Sutrisno, banyak orang yang ke depannya akan memanfaatkan dunia digital.
Apalagi di masa pandemi seperti saat ini, dimana setiap orang perlu menjaga jarak agar tidak terinfeksi virus.
"Terlebih lagi, sejak adanya pandemi ini, masyarakat semakin familiar dengan digitalisasi, tanpa memandang gender ataupun umur. Kami juga melihat ada kenaikan transaksi yang signifikan sebesar 17 kali lipat dan peningkatan unduhan aplikasi yang mencapai 18 kali lipat selama pandemi ini di platform kami. Hal ini menandakan semakin vitalnya platform digital dalam kehidupan masyarakat Indonesia sehari-hari yang saat ini lebih banyak beraktivitas dari rumah," jelas Noor.
Dengan hadir secara online, ruang gerak dan jangkauan pelaku usaha tidak terbatasi oleh jarak dan waktu.
Oleh karena itu, pelaku usaha dapat memenuhi pesanan pelanggannya yang tersebar di seluruh wilayah di Indonesia bahkan ke luar negeri.
Baca juga: Cara Isi Saldo ShopeePay untuk Berburu Promo 11.11, Bisa Lewat Bank Transfer, Indomaret, Alfamart
Untuk mewujudkan hal tersebut, Help hadir untuk mempermudah pengantaran atau dari segi logistik pelaku usaha dengan ongkos kirim yang sangat terjangkau.
Ditambah ShopeePay yang menyediakan layanan pembayaran digital yang memungkinkan transaksi jarak jauh pelaku usaha dengan pelanggan.