Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bambang Ismoyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Central Asia Tbk segera menggelar BCA Expoversary Online 2021.
Dalam event tersebut terdapat penawaran Kredit Kendaraan Bermotor (KKB), Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dan Kredit Sepeda Motor (KSM).
Baca juga: Promo HUT BCA: Ekstra Kuota 10GB dari Indosat, Tambahan Pulsa Regular 10% dari Telkomsel
Expo virtual ini dilaksanakan selama satu bulan penuh, sejak 27 Februari 2021 hingga 27 Maret 2021.
Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja, sebagai bank yang fokus dalam consumer banking, pihaknya berupaya untuk memberikan kemudahan bagi nasabah dalam memenuhi kebutuhannya.
"Nasabah akan dimanjakan dengan berbagai promo dan penawaran menarik, seperti bunga spesial KPR, KKB, dan KSM yang hanya dapat dinikmati di BCA Expoversary Online 2021," kata Jahja Setiaatmadja dalam konferensi pers secara daring, Jumat (26/2/2021).
Baca juga: BCA Kenalkan Fitur Single Investor Identification di Aplikasi Welma
"Melalui gelaran BCA Expoversary ini, kami harapkan dapat membangun customer experience yang baik dan memberikan kesan terbaik bagi nasabah,” lanjutnya.
Pada perayaan HUT delapan windu, BCA menawarkan Bunga KPR BCA yang sangat spesial, yaitu 3,88 persen eff.p.a fix 1 tahun.
Adapun KKB BCA memberikan penawaran bunga spesial untuk tenor 3 tahun sebesar 2,99 persen, serta KSM BCA akan memberikan bunga spesial 6,4 persen flat per tahun.
Pada penyelenggaraan tahun ini, BCA menggandeng 88 developer dengan lebih dari 280 project hunian dan 177 kantor property agent.
Disamping itu, terdapat 18 merek mobil ternama dari 400 dealer mobil yang menawarkan beragam benefit untuk pembelian merek-merek ternama di antaranya Mercedes-Benz, BMW, Porsche, Mitsubishi, Honda, serta mobil listrik Hyundai Ioniq; dan tak ketinggalan 14 merek motor seperti Benelli, Cleveland Cyclewerks, Gesits, Piaggio Vespa, Yamaha dan sebagainya.
Pada penyelenggaraan kali ini, BCA menyediakan beragam solusi pembiayaan, di antaranya penawaran pembiayaan usaha dengan bunga menarik mulai 5,58 persen serta beragam cashback untuk pembelian reksa dana dan asuransi perlindungan diri.