News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hanwha Life Kerja Sama dengan Docquity Sediakan Layanan Konsultasi Kesehatan

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

CEO Hanwha Life Insurance Indonesia, David Yeom (kiri). Hanwha Life Kerja Sama dengan Docquity Sediakan Layanan Konsultasi Kesehatan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan asuransi jiwa asal Korea Selatan, Hanwha Life Insurance Indonesia (Hanwha Life) bekerja sama dengan Docquity menyediakan layanan Klinik Virtual Docquity dalam aplikasi Hanwha Smart.
 
CEO Hanwha Life Insurance Indonesia, David Yeom mengatakan, Hanwha Life bekerja sama dengan Docquity untuk memberikan layanan lebih kepada nasabah.

"Kami harap nasabah Hanwha Life dapat memanfaatkan layanan konsultasi kesehatan online ini untuk menjaga kesehatan tetap prima dan mencegah terbentuknya penyakit kronis," kata David dalam keterangannya, Selasa (2/11/2021).

 
Menurutnya, Hanwha Life akan memberikan kuota layanan konsultasi kesehatan online gratis bagi nasabah untuk mendukung penanganan pandemi Covid-19, serta sebagai manfaat tambahan produk asuransi kesehatan Hanwha Premier Health Care. 

Co-Founder Docquity Amit Vithal menyampaikan, kerja sama ini dapat membantu pasien di Indonesia untuk mendapatkan akses yang lebih cepat dan lebih baik ke dokter dan pengobatan yang tepat.
 
Di Indonesia, Docquity telah bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), dengan lebih dari 126 ribu dokter di Indonesia terhubung dalam platform digital Docquity.

Baca juga: Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Natal dan Tahun Baru, Menkes: Protokol Kesehatan Penting

Layanan Klinik Virtual Docquity di aplikasi Hanwha Smart terintegrasi secara langsung dengan beberapa rumah sakit rekanan Docquity. 

Hal ini akan memudahkan nasabah Hanwha Life karena rekam medis konsultasi kesehatan online via video call secara otomatis tersimpan di database rumah sakit rekanan. 

Nasabah juga dapat langsung membeli obat maupun membuat perjanjian konsultasi medis lanjutan secara offline di rumah sakit rekanan.
 
Diketahui, pada kuartal II 2021, Hanwha Life telah membayarkan klaim dan manfaat kepada nasabah sebesar Rp39 miliar, serta memiliki total aset Rp2,05 triliun, RBC 7.410,96 persen, dan total laba komprehensif Rp14,3 miliar.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini