News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2022

Ramaikan Lebaran, Blibli dan Pemprov Jateng Gelar Bazar UMKM Wow di Rest Area Km 360 Batang

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Jawa Tengah Ema Rachmawati mengunjungi mitra Bazaar UMKM Wow yang menjual produk makanan kemasan khas Jawa Tengah.

Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memanfaatkan momen Lebaran, Blibli bersama Pemprov Jawa Tengah, menggelar Bazaar UMKM Wow di Rest Area KM 360 Kabupaten Batang pada 27 April hingga 8 Mei 2022.

Pameran ini melibatkan 16 UMKM binaan Dinas Koperasi UMKM dari Kabupaten Batang, Kendal, Kabupten Semarang, Kabupaten Pekalongan dan Purbalingga berupa produk craft, fashion dan makanan.

"Blibli bekerja sama dengan Pemprov Jateng mendorong pertumbuhan para pelaku UMKM yang berasal dari Jawa Tengah. Memanfaatkan momen Lebaran tahun ini, kami berharap melalui bazar ini produk-produk UMKM Jawa Tengah bisa lebih dikenal sehingga makin banyak produk lokal yang bisa berjaya di negeri sendiri dan bisnis UMKM dapat terus tumbuh secara berkelanjutan," ujar VP Galeri Indonesia Blibli Andreas A.Pramaditya,

Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Jawa Tengah Ema Rachmawati, menyampaikan Pemprov Jawa Tengah mengapresiasi komitmen Blibli untuk mendorong program pemerintah dalam mendigitalisasi UMKM Jawa Tengah.

Baca juga: Arus Balik Pagi Ini di Cipali Km 73 Lancar, One Way Mulai dari Tol Jatingaleh Km 428 hingga Cikampek

"Kami berterima kasih atas dukungan berkelanjutan dari Blibli dari program parsel Lebaran secara online hingga berlanjut pada Bazaar UMKM Wow semasa periode mudik agar produk-produk UMKM Jawa Tengah makin dikenal. Kami berharap sinergi seperti ini dapat menjadi inspirasi daerah lainnya," ungkap Ema.

Baca juga: Letih di Jalan, Pemudik Manfaatkan Rest Area KM260 Brebes untuk Arena Bermain Anak

Bazar UMKM Wow ini menyediakan beragam promo menarik khusus produk parsel dan UMKM Jawa Tengah mulai dari ngabuburit flash sale mulai dari Rp 10.000 sampai penawaran diskon hingga 60 persen dengan didukung para seller UMKM unggulan dari Blibli.

Program ini merupakan kelanjutan dari kesuksesan program Parsel edisi UMKM Jawa Tengah yang digelar Blibli secara daring hingga 30 April 2022.

Baca juga: Penjual Kopi Keliling di Pelabuhan Merak Ketiban Rejeki Selama Mudik, Raup Rp 1 Juta Dalam Semalam

Program tersebut merupakan hasil sinergi antara Blibli, Dinas Koperasi UKM Provinsi Jawa Tengah, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Tengah, Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Tengah dan ASPOO Jateng.

Toko resmi ASPOO Jateng menyediakan parsel unik berisi produk-produk UMKM Jawa Tengah dengan voucher ekstra diskon, gratis ongkir dan metode pembayaran lengkap.

Blibli menyediakan pilihan kuliner, seni kriya, fesyen dan berbagai produk UMKM terbaik dari Jawa Tengah dapat dikunjungi di laman kurasi UMKM Gayeng. 

Dengan komitmen Blibli tersebut, Blibli mencatat pertumbuhan total permintaan produk UMKM Jawa Tengah tercatat mengalami kenaikan sebesar 3 kali lipat untuk periode year-on-year Q1/2021 vs Q1/2022. 

"Dalam menyediakan pilihan produk terlengkap untuk pelanggan Blibli, kami akan menggandeng lebih banyak UMKM dan produk lokal terbaik bergabung di platform kami," ujar Andreas. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini