Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank HSBC Indonesia menggelar HSBC Summit 2022 dengan mengangkat tema "Powering the Transition to Net Zero, Indonesia's Pathway for Green Recovery".
Presiden Direktur PT Bank HSBC Indonesia Francois de Maricourt mengatakan, tema memperkuat transisi ke net zero emission atau nol emisi karbon sejalan dengan langkah pemeritah Indonesia untuk menuju ke jalur pemulihan ekonomi hijau.
"Senang sekali tahun ini, kami dapat kembali mengadakan acara HSBC Summit secara offline, dan menyapa langsung para nasabah dan mitra kami," ujarnya saat membuka HSBC Summit 2022, Rabu (14/9/2022).
Baca juga: Raksasa Perbankan HSBC Gandeng The Sandbox untuk Memasuki Ruang Metaverse
Selain pertemuan tatap muka, perusahaan juga memberikan kesempatan bagi publik untuk mengikuti acara HSBC Summit 2022 ini secara online.
Francois mengatakan, dunia sekarang berada pada tahap penting dalam perjuangan melawan perubahan iklim, dan transisi menuju ekonomi rendah karbon.
"Termasuk Indonesia adalah salah satu wilayah yang paling berisiko dalam hal dampak perubahan iklim," katanya.
Berdasarkan pernyataan Asian Development Bank, jika perubahan iklim terus menerus dibiarkan, maka dapat memangkas 11 persen dari pertumbuhan domestik bruto (PDB) Asia Tenggara.
Di sisi lain, Francois mengaku senang melihat transisi ke energi hijau menjadi satu di antara isu utama yang dibahas dalam Presidensi G20 Indonesia 2022.
"Kami sangat senang melihat bahwa transisi energi adalah salah satu bahasan dalam Presidensi G20. Kami juga dengan sejumlah inisiatif dan kebijakan yang telah diperkenalkan oleh pemerintah Indonesia, siap untuk membantu menggerakkan transisi ke ekonomi yang lebih rendah karbon," pungkasnya.