News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bedah Tren Marketing dan Industri Periklanan, Festival Citra Pariwara Kembali Digelar di Jakarta

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Festival Citra Pariwara 2022 akan kembali diselenggarakan di Jakarta oleh Persatuan Perusahaan Periklanan Indonesia (P3I) DKI Jaya di November 2022.

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Festival Citra Pariwara 2022 akan kembali diselenggarakan di Jakarta oleh Persatuan Perusahaan Periklanan Indonesia (P3I) DKI Jaya di November 2022.

Festival tahunan ke-35 para insan kreatif Indonesia ini akan dibuka dengan rangkaian di Jakarta di bulan November ini dan ditutup dengan malam penganugerahan di Bali pada bulan Desember.

Festival ini akan menampilkan sejumlah program antara lain Masterclass, Up Close with The Award, Seminar dan Awarding Nights secara tatap muka, setelah sebelumnya dalam dua tahun terakhir digelar secara online dan akan diisi sejumlah nama besar di industri kreatif internasional dan industri pemasaran.

Baca juga: Indonesia Miliki Peran Penting di Dunia Periklanan Baru

“Berbagai ilmu dan cara pandang baru nan seru bakal ada di sini," ungkap Devi Attamimi, Co-Chairwoman Organizing Commitee Citra Pariwara 35 dalam keterangannya yang dikutip Selasa, 21 November 2022.

”Kita akan melihat segala sisi dan dimensi yang berhubungan dengan industri periklanan. Mulai dari serunya bahas metaverse, yang notabene ranah digital yang baru, tapi di sisi lain juga mengangkat pentingnya komunikasi pemasaran tatap muka fisik atau offline. Mengajak penonton melihat perkembangan global, tapi juga tak lupa untuk tetap mengakar pada kekuatan lokal," ujarnya.

Devi menambahkan, festival ini akan membuka cakrawala baru tentang bagaimana brand melalui komunikasinya harus memiliki point of view, karena positioning brand saja tidak cukup di era consumer driven seperti sekarang ini.

"Lebih jauh lagi, kita akan melihat bagaimana perlunya model advertising agency yang baru, yang sesuai dengan pola bisnis pemasar dan pola perilaku generasi sekarang," kata dia.

Reza Fitriano, Chairman Citra Pariwara 35, menyampaikan pihaknya memang sengaja menghadirkan pembicara-pembicara dan pemateri-pemateri kelas dunia agar bisa memberikan pencerahan pada industri periklanan nasional demi menghasilkan sesuatu yang keren bersama-sama.

Dia menyebutkan, pembicara yang hadir antara lain Third Dominggo, Founder/CEO/Chairman IdeasXMachina Group of Hakuhodo; Kyle Matthew Duckitt, Strategy Director BBH Asia Pacific, Rica Facundo, APAC Editor WARC; David Stevanov, Creative Director Saatchi & Saatchi New York; Yasuharu Sasaki, Chief Creative Officer Dentsu Inc.; Jason Williams, Head of Creative Excellence Publicis Groupe APAC MEA dan lain-lain.

Elwin Mok, Ketua P3I DKI Jaya mengajak seluruh stakeholder industri periklanan untuk memanfaatkan momentum pascapandemi agar bisa saling mengisi dan mendukung demi sama-sama bangkit.

”Ini adalah momentum yang bagus untuk saling mengisi dan mendukung, supaya bareng-bareng awesome-nya. Demi majunya industri periklanan," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini