News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Melihat Hanggar Milik FL Technics di Kaunas, Bisa Tampung 4 Pesawat Airbus Hingga Boeing

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penampakan hanggar milik FL Technics di Kaunas, Lithuania. (Igman Ibrahim/Tribunnews.com)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, LITHUANIA - Perusahaan jasa maintenance repair & overhaul (MRO) FL Technics tak lagi asing di penerbangan dunia. Perusahaan yang kini telah beroperasi di Indonesia ini menjadi salah satu perusahaan bisnis aerospace terbesar di eropa.

Tribunnews.com pun berkesempatan mengunjungi salah satu hanggarnya di Kaunas, Lithuania pada Rabu (7/12/2022). Hanggar seluas lebih dari 10.000 m2 ini dapat menampung 4 pesawat berbadan sedang Airbus 320 hingga Boeing 737 untuk perawatan dan perbaikan.

"Daya tampung hanggar ini bisa mencapai 4 pesawat," kata Manager Of Hangar FL Technics Kaunas, Veslav Blazevic saat berbincang pada Rabu (7/12/2022).

Baca juga: Aktivitas Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Bali Tak Terdampak Erupsi Gunung Semeru

Adapun FL Technics sendiri memiliki dua hanggar di Lithuania yaitu di Kaunas dan Vilnius. Menurut Veslav, hanggar yang di bawah naungannya memiliki lebih dari 200 karyawan teknisi maupun staf.

Ia menuturkan bahwa setiap pesawat yang sedang dalam tahapan perawatan maupun perbaikan nantinya dikerjakan oleh 4 tim. Adapun setiap masing-masing tim terdiri dari 14 orang teknisi.

"Kita punya 4 tim untuk setiap pesawat yang sedang dalam proses maintanance. Setiap tim ada 14 orang dan setiap tim memiliki tim leader," terang Veslav.

Dijelaskan Veslav, tim 1 nantinya dikhususkan untuk perbaikan flight control, tim 2 untuk bionix, tim 3 untuk kabin dan tim 4 untuk perbaikan mesin hingga bahan bakar.

Ia menuturkan masing-masing teknisi nantinya akan diberikan tugas untuk dapat diselesaikan dalam jangka waktu tertentu. Seluruh prosesnya pun harus dilakukan sesuai prosedur.

"Setiap pekerjaan itu sudah ada task-tasknya. Jadi setiap teknisi harus membawa task itu, jadi tidak dihafal. Mereka harus menyelesaikan setiap task yang ada setiap harinya," ungkapnya.

Tak hanya itu, Veslav menuturkan bahwa seluruh informasi maupun tugas yang sedang dilakukan maupun sudah terselesaikan harus dituliskan ke sebuah papan yang dinamakan visual board.

Baca juga: Kertajati Masuk Pengembangan Multi Airport System Bersama 4 Bandara Lain di Jabodetabek

"Semua informasi yang dilakukan setiap tim ada di visual board. Ini bagus untuk mengetahui bahwa apa yang dilakukan oleh tim kalau kita ingin mengetahui adanya masalah dan penyelesaian masing-masing tugas," tukasnya.

Sebagai informasi, Perusahaan jasa MRO asal Lithuania, FL Technics juga telah mengekspansi Indonesia seiring dengan pertumbuhan bisnis dan memperluas target pasar. FL Technics mulai beroperasi di Indonesia dengan nama PT Avia Technics Dirgantara pada 2015.

Adapun FL Technics Indonesia memiliki hanggar di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Tak butuh waktu lama, FL Technics Indonesia mulai menarik perhatian maskapai dalam maupun luar negeri untuk melakukan pengecekan dan perbaikan pesawat di dekat Terminal 2 bandara tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini