Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kereta Commuter Line (KRL) Jabodetabek mengalami gangguan persinyalan di Stasiun Manggarai. Imbasnya, sejumlah perjalanan KRL menuju Jakarta Kota mengalami pelambatan.
Mengutip akun media sosial Twitter/X @jalur5_ pada Senin (9/10/2023), perjalanan KRL menuju Jakarta Kota sempat tertahan di Stasiun Depok Lama. Diketahui gangguan ini terjadi sejak pukul 11.45 WIB.
"Imbas terjadi gangguan sistem persinyalan di Stasiun Manggarai, KRL @CommuterLine arah Jakarta Kota tertahan di Stasiun Depok Lama. Insiden terjadi hari ini (9/10) jam 11.45 WIB. Belum diketahui penyebab gangguan sinyal tersebut," tulis akun @jalur5_.
Baca juga: Pria di Serpong Tewas Karena Tiduran di Rel KRL
Meski begitu, tak sedikit warganet yang mengeluhkan gangguan yang terjadi pada perjalanan KRL arah Jakarta Kota dan sempat tertahan di Stasiun Pasar Minggu.
"Di Stasiun Pasar Minggu ketahan lama yang mau ke Jakarta Kota. Ternyata gangguan," kata Aldo saat dihubungi Tribunnews, Senin (9/10/2023).
Aldo mengungkapkan, perjalanan KRL arah Jakarta Kota sempat tertahan pada pukul 13.40 WIB selama 15 menit.
"Sekarang sudah jalan tapi pelan-pelan," jelasnya.
Menanggapi hal tersebut, KAI Commuter menyatakan bahwa terdapat perbaikan persinyalan di Stasiun Manggarai dan saat ini masih dalam penanganan petugas.
"Informasi lanjut perbaikan persinyalan di Sta. Manggarai telah selesai penanganan oleh petugas. Perjalanan Commuterline dapat dilalui kembali dan masih dalam proses penguraian kepadatan di lintas. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," ungkapnya.