News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Harga Bawang Merah Hari Ini Naik Jadi Rp 52.310 Per Kg, Bawang Putih Rp 43.740

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bawang merah

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Harga rata-rata nasional sejumlah bahan pangan hari ini terpantau mengalami kenaikan. Bawang merah masih menjadi sorotan karena harganya yang naik cukup signifikan.

Menurut data panel harga Badan Pangan Nasional pada Senin (22/4/2024), harga bawang merah naik 1,22 persen atau sebesar Rp 630, menjadi Rp 52.310 per kilogram (kg).

Sementara itu, harga bawang putih bonggol juga mengalami kenaikan harga, yakni sebesar 0,37 persen atau Rp 160, menjadi Rp 43.740 per kg.

Baca juga: Hari Pertama Puasa, Harga Telur Ayam Makin Melonjak Jadi Rp 33.000 per Kg

Selain bawang yang mengalami kenaikan harga, ada juga aneka cabai yang hari ini kompak naik harganya.

Harga cabai merah keriting naik 1,97 persen atau sebesar Rp 830, menjadi Rp 43.030 per kg. Harga cabai rawit merah naik 0,62 persen atau sebesar Rp 300, menjadi Rp 48.790 per kg.

Kemudian, ada harga telur ayam ras yang naik 0,36 persen atau sebesar Rp 110, menjadi Rp 30.430 per kg. Harga gula konsumsi naik 0,55 persen atau sebesar Rp 100, menjadi Rp 18.140 per kg.

Harga minyak goreng kemasan sederhana naik 0,34 persen atau sebesar Rp 60, menjadi Rp 17.930 per liter. Harga beras premium naik 0,06 persen atau sebesar Rp 10, menjadi Rp 15.920 per kg.

Di tengah kenaikan harga hari ini, masih ada sejumlah bahan pangan yang mengalami penurunan harga. Minyak goreng curah hari ini turun 0,31 persen atau sebesar Rp 50, menjadi Rp 15.930 per liter.

Baca juga: Bapanas Larang Pengusaha Naikkan Harga Beras SPHP

Harga daging ayam ras turun 0,16 persen atau sebesar Rp 60, menjadi Rp 38.500 per kg. Harga daging sapi murni turun 0,14 persen atau sebesar Rp 190, menjadi Rp 136.110 per kg.

Ada juga beras medium yang harganya turun 0,15 persen atau sebesar Rp 20, menjadi Rp 13.720 per kg.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini