News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pria di Hongkong Ini Mirip Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Orang di Hongkong mirip pemimpin Korea Utara Kim Jong Un

TRIBUNNEWS.COM, HONGKONG - Seorang pria di Hong Kong, mendadak terkenal, setelah dirinya memiliki wajah dan penampilan mirip dengan pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un.

Ketika Kim mewarisi kekuasaan dari ayahnya yang meninggal dunia, Howard diledek teman-temannya bahwa ia sangat mirip dengan pemimpin dunia termuda itu.

"Kami bercanda, mungkin saya harus berdandan dan melakukan pertunjukan dengan itu," ujar musisi berewarganegaraan Australia-China tersebut, dikutip dari Asiaone.com, Kamis (28/11/2013).

Pekan ini, ia mengubah penampilannya 180 derajat agar terlihat mirip dengan Kim Jong Un, dan berjalan-jalan menyusuri jalan-jalan di pusat perbelanjaan populer di Hong Kong.

Banyak orang yang berpapasan dengannya meminta untuk berfoto bersama. Dan Howard tak segan-segan menanggapi permintaan mereka.

Akibat kemiripannya dengan Kim, Howard telah diminta oleh sebuah perusahaan produksi Israel untuk bermain iklan produk hamburger.

Howard juga diminta bermain iklan untuk sebuah perusahaan pistachio bersama dengan mantan pemain NBA, Dennis Rodman. (asiaone.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini