News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kemanusiaan PKPU Kirim Bantuan untuk Pengungsi Afrika Tengah

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Truk yang mengangkut bahan makanan yang akan dibagikan kepada pengungsi di Afrika Tengah dari lembaga kemanusiaan nasional PKPU, Selasa (22/3/2014) waktu setempat.

TRIBUNNEWS.CO, JAKARTA - Konflik yang melanda Republik Afrika Tengah menimbulkan dampak jutaan orang kehilangan tempat tinggal dan anggota keluarga. Bahkan kerusuhan ini telah mengarah kepada pembersihan etnik secara massal.

Kondisi ini menjadi keprihatinan lembaga kemanusiaan nasional PKPU. Melalui  program kemanusiaan internasional, PKPU  telah mengirimkan tim untuk  misi kemanusiaan ke sana.

"Kami juga menyalurkan bantuan secara langsung serta  mendata  kebutuhan pengungsi yang mendesak," kata  Direktur
Pendayagunaan PKPU Rully Barlian Thamrin dalam surat emailnya kepada Tribunnews dari Douala Kamerun, Rabu (23/4/2014).
Untuk penyaluran bantuan ke  lokasi pengungsian melalui jalur darat membutuhkan waktu tempuh yang cukup lama karena disamping jarak yang jauh juga jalur akses yang kurang baik.

"Oleh karena  bantuan makanan  tahap awal dilakukan di Kamerun. Titik yang dituju adalah Kota Kentjou dimana lokasi ini memiliki tidak kurang dari 15 ribu pengungsi," katanya.

Dikatakannya, untuk menjangkau lokasi,  tim membutuhkan waktu 32 jam dari Kota Bisnis Douala untuk menjangkau kota yang berpenduduk sekitar 30 ribu orang ini.  Jarak kota Kentjou ke perbatasan Afrika tengah masih sejauh 50 km.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini