Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dahlan Dahi, dari Kuala Lumpur
TRIBUNNEWS.COM, Kuala Lumpur - Setidaknya tiga koran utama Malaysia menempatkan berita hilangnya AirAsia sebagai berita utama edisi Senin, 29 Desember 2014.
Harian Metro tampil dengan judul "Ditelan Awan" dengan huruf kapital warna kuning. (baca juga: AirAsia Jadi Berita Utama di Inggris )
Harian BH (Berita Harian) memuat judul besar "Hilang Selepas 42 Minit Elak Awan".
Harian New Straits Times juga menurunkan berita AirAsia sebagai headlines.
New Straits Times menulis judul lebih pendek, "Agony", diperkuat foto wanita yang bersedih.
Berita AirAsia mengalahkan berita besar di Malaysia, yakni banjir besar yang melanda kota-kota di enam negara bagian.
Lebih 60 ribu orang (bukan 600 ribu seperti diberitakan kemarin) menjadi mangsa (korban) banjir.
Pesawat AirAsia hilang kontak setelah terbang dari Surabaya menuju Singapura, Minggu pagi.
Pesawat A 320 itu mengangkut 155 penumpang dan enam kru.
Sebagian besar penumpang warga Indonesia, namun ada juga warga Malaysia, Singapura, dan Perancis.