TRIBUNNEWS.COM, SALEM - Gunakan helm jika ingin lari pagi di taman kota Salem, ibu kota Oregon, Amerika Serikat. Peringatan bagi para pencinta joging dan pengunjung Bush’s Pasture Park itu muncul setelah dalam sebulan terakhir, sedikitnya empat orang diserang oleh seekor burung hantu penghuni taman itu.
Tak ada seorang pun yang cedera serius, tetapi serangan dari udara itu cukup mengejutkan. Brad Hilliard (36) adalah salah satu pelari yang kehilangan topinya akibat ulah burung hantu tersebut. ”Cukup menakjubkan bagaimana burung itu terbang menukik dan mencuri topiku. Dia mengambilnya begitu saja dari kepalaku,” kata Hilliard kepada Reuters.
Pengawas taman, Keith Keever, mengatakan, pengelola taman belum pernah mengalami kasus seperti ini sebelumnya. Mengutip Audubon Society, sebuah kelompok konservasi burung, Keever mengatakan, burung pencuri itu adalah seekor Barred owl, burung hantu asli Amerika Utara, dan mereka yakin keusilan itu hanya dilakukan seekor burung.
Keever menambahkan, burung itu lebih agresif karena ini saatnya membuat sarang. Sejauh ini burung usil itu mengincar pelari pagi di salah satu bagian taman seluas 36,5 hektar itu. Di lokasi itu kini terpasang papan peringatan yang menyarankan pengunjung untuk tidak joging sebelum matahari terbit, atau mempertimbangkan untuk berlari memakai helm.
Hilliard mengatakan, sejak insiden terjadi, sepekan lalu, dia sudah dua kali datang ke taman untuk mencari topinya. ”Sampai sekarang belum ketemu. Mungkin sudah dipakai untuk membuat sarang,” katanya. (REUTERS/WAS)