News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pesawat Germanwings Jatuh

Kehilangan Ketinggian, Germanwings Menukik Selama 8 Menit

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Serpihan pesawat Germanwings

TRIBUNNEWS.COM, KOLN - Manajemen maskapai penerbangan Germanwings menyatakan, pesawat Airbus A320 penerbangan Barcelona-Duesseldorf yang jatuh di Perancis, Selasa (24/3/2015), mulai kehilangan ketinggian satu menit setelah mencapai ketinggian jelajah.

Selanjutnya, selama delapan menit berikutnya, pesawat yang berusia 24 tahun itu terus menukik hingga akhirnya menghujam bumi di Pegunungan Alpen, Perancis.

"Pesawat itu membuat kontak dengan radar Perancis. Hubungan terakhir dengan pengatur lalu lintas udara Perancis tercatat pada pukul 10.53 di ketinggian sekitar 6.000 kaki. Tak lama kemudian, pesawat itu jatuh," kata Direktur Germanwings Thomas Winkelmann dalam sebuah jumpa pers.

Winkelmann menambahkan, pesawat yang jatuh itu baru saja menjalani perawatan rutin yang dilakukan tim teknisi Lufthansa pada Senin (23/3/2015).

Lebih jauh, Winkelmann menambahkan, pilot yang menerbangkan pesawat naas itu adalah pilot berpengalaman yang sudah bekerja untuk Germanwings dan Lufthansa selama 10 tahun dan mengantongi 6.000 jam terbang.

Saat ini, lanjut Winkelmann, sebuah tim penyelidik tengah bekerja untuk mencari penyebab jatuhnya pesawat yang membawa 150 orang penumpang dan awak kabin itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini