News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

65 Imigran Gelap Diselundupkan ke Inggris Menggunakan Peti Kemas

Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi imigran gelap.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyanto

TRIBUNNEWS.COM, INGGRIS - Layanan darurat Inggris menemukan 68 orang terkunci dalam peti kemas di sebuah pelabuhan di tenggara Inggris.

Menurut Layanan Ambulans Timur Inggris, ada dua wanita hamil di antara 65 orang di peti kemas tersebut. Kedua wanita ini bersama lima orang lainnya dilarikan ke rumah sakit untuk menerima perawatan.

"Sebanyak 68 orang telah diperiksa di tempat kejadian dengan tujuh orang dibawa ke Rumah Sakit Umum Colchester untuk pemeriksaan dan perawatan lebih lanjut," seperti dikutip dari pernyataan Layanan Ambulans.

Peti kemas yang mengangkut 68 orang tersebut ditemukan di Pelabuhan Internasional Harwich, yang diepergunakan oleh kapal feri Belanda untuk bersandar Kamis sekitar pukul 10.00 malam waktu setempat.

"Para pasien yang dibawa ke rumah sakit menderita sakit di perut dan dada dan merasa hilang kesadaran. Mereka tidak berada dalam kondisi yang mengancam jiwa atau serius. Sisanya 61 orang diserahkan ke tangan petugas Agensi Perbatasan Inggris."

Menurut juru bicara layanan ambulans, peti kemas itu diduga berasal dari Belanda, dan orang-orang di dalamnya berasal dari berbagai kebangsaan yang berbeda.

Ribuan imigran masuk Inggris secara ilegal setiap tahun menumpang truk melalui pelabuhan Calais di Prancis, ke Dover di pantai selatan Inggris. (Asiaone.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini