Laporan Wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang pria di Alabama, Amerika Serikat (AS), meninggal setelah polisi menyemprotkan merica kepadanya karena menolak ditangkap.
Setelah mendengar laporan warga Jumat malam, polisi tiba di rumah Anthony Dewayne Ware (35) di Tuscaloosa. Warga meminta polisi mengamankan Anthony karena duduk di teras depan rumahnya sambil menenteng pistol.
"Polisi memiliki surat perintah penangkapan aktif yang telah diverifikasi terhadapnya, karena mencoba untuk menghindari polisi," ujar Ronnie Dunn, petinggi kepolisian Tuscaloosa.
Ketika petugas tiba, Ware melarikan diri ke hutan terdekat. "Petugas mengejarnya ke hutan dan ketika berhasil mengejarnya, ia menolak ditangkap," sambung Ronnie.
Petugas lalu menyemprotkan cairan merica ke mata Ware yang terus meronta, sampai akhirnya berhasil diborgol. Namun ketika petugas membawanya keluar dari hutan, ia rebah ke tanah.
Petugas segara melakukan CPR dan meminta bantuan medis, namun nyawanya melayang ketika dibawa ke rumah sakit setempat. Polisi segera melakukan penyelidikan atas insiden tersebut. (CNN)