TRIBUNNEWS.COM, TURKI - Serangan teroris di Paris Perancis, Jumat (14/11/2015) lalu, membuat terorisme menjadi agenda penting dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20 di Antalya, Turki.
Peperangan melawan terorisme akan menjadi agenda utama pada KTT G-20 selama dua hari yang akan dibuka di Antalya, Minggu (15/11/2015) hari ini.
Para pemimpin G-20 juga akan membahas krisis pengungsi, perubahan iklim dan ekonomi dunia.
Otoritas Turki meningkatkan pengamanan dengan mengerahkan petugas polisi dalam jumlah besar ke lokasi KTT.
Sejumlah pemimpin dunia akan menghadiri KTT ini. Presiden Joko Widodo sudah berada di Turki menghadiri agenda penting ini.
Presiden Prancis Francois Hollande batal menghadiri KTT G-20 setelah mengumumkan keadaan darurat.
Sebelumnya, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menyebut serangan di Paris sebagai kejahatan terhadap kemanusiaan.
Berbicara kepada para wartawan di Kota Antalya, Turki selatan, Presiden Turki juga menyampaikan belasungkawa.
“Turki sangat memahami penderitaan yang dialami Perancis,” merujuk pada pengalaman negaranya terkait terorisme. (NHK)